Bensin Habis di Motor Injeksi Bikin Rusak Motor, Hoax Atau Fakta?? Ini Penjelasannya

            Otospeed.id – Ada anggapan bahwa motor injeksi tidak boleh sampai kehabisan bensin, kalau sampai kehabisan akan menyebabkan kerusakan yang serius pada mesinnya. Benar atau salah ungkapan ini kita tidak tahu pasti, keyakinan ini terlanjur melekat di masyarakat sebagai sebuah kebenaran.

“Tidak benar ungkapan tersebut, bahwa motor injeksi yang kehabisan bensin akan rusak, kita telah buktikan hal tersebut dan motor tetap aman tidak terjadi apa-apa,”beber Sujito instruktur dari Suzuki Semarang.

Pembuktian dilakukan dengan cara menguras sampai habis bensin yang ada di tangki, selanjutnya motor di starter berulang-ulang. Setelah itu baru bensin dimasukkan dan di start  ternyata mesin langsung bisa hidup normal.

pompa akan berhenti otomatis jika bensin habis

Secara teori memang pompa injeksi akan bekerja saat ada bensin yang dipompakan sampai tekanan tertentu terpenuhi pompa akan berhenti. Jika didalam tangki tidak ada bensin maka pompa hanya akan bekerja sekali selanjutnya mendeteksi bahwa tidak ada bensin yang bisa dipompakan maka pompa akan otomatis dimatikan oleh ECM.

Begitupun juga jika terjadi kebocoran pada selang bensin, bensin tidak akan mengalir terus karena sudah ada sensor yang mendeteksi tekanan yang tidak normal maka ECM akan otomtis memutus aliran arus yang ke pompa. |S01