Dua Karakter Melebur Jadi Satu

            Otospeed.id – Biasanya kalau sesuatu hasil dari gabungan dua sifat yang bertolak belakang hasilnya pasti mengecewakan., karena satu sama lain akan saling mengalahkan. Tapi yang satu ini beda, hasil keroyokan dari dua bersaudara Andi dan Yudi Kristianto dari rumah modifikasi AND Modified, meskipun karakternya berbeda tapi hasilnya layak untuk diapresiasi.

knalpot street racing

Memegang spesialisasi masing-masing nampak pada motor Jupiter keluaran tahun 2008 ini. “Aku yang mendapat bagian mengecat sedangkan adikku yang memodifikasi dan variasi,”buka Andi brusher yang saat ini lagi gandrung dengan aquascaping.

Pada Jupiter ini nampak sekali ada dua karakter yang saling berlawanan. Antara kemapanan dan kematangan dengan jiwa yang bergejolak dan penuh dengan perlawanan.hehe… kayak di pelem aja. Melalui media modifikasi motor, dua karakter yang berseberangan tersebut coba ingin disatukan.

Kematangan dan kemapanan ditunjukkan oleh Andi selaku kakak dengan sapuan-sapuan lembut dan pemilihan warna yang kalem. Nampak sekali disitu dia ingin meredam dan memberikan ketenangan terhadap jiwa yang sedang galau. Warna soft tersebut hasil dari kombinasi dan eksperimen sendiri, “Warna tersebut merupakan hasil oplosan sendiri sehingga kelihatan unik dan lain daripada yang lain,”beber ayah satu anak ini.

rantai&shock sangat bersih

Menjadi tantangan sendiri saat ngecat pada suhu dingin seperti di Salatiga. Harus benar-benar hati-hati dan selalu menjaga kondisi peralatan cat kita. “Ngecat disuhu yang relatif dingin kita harus selalu memantau kondisi peralatan cat terutama filter, karena udara didalam kompresor akan cenderung berembun,”beber brusher yang melengkapi peralatan catnya dengan dua filter sehingga uap air akan lebih banyak yang bisa disaring. Berikutnya giliran sang adik yang ambil peran, melalui pemilihan komponen variasi dengan warna bling-bling yang cenderung berseberangan, sang adik ingin menunjukkan eksistensinya.

100% aksesoris semakin keren

Rantai, handel rem dan jok sengaja dipilih warna-warna ngejreng. “Meskipun terlihat kontras tapi pertimbangan estetika juga menjadi dasar dalam pemilihan komponen variasi,”beber Yudhi yang diamini oleh Andi sang kakak.

Begitu juga dengan pelapisan krom pada tangki dan blok mesin kanan dan kiri, mencerminkan pribadi yang belum mencapai tingkat keteguhan hati karena masih mengikuti kondisi sekitarnya.|Bowo

Data Modifikasi

Sok Depan          : Seven Speed

Sok Belakang       : Gazi

Pelek              : TDR

Knalpot            : R9 Racing Generation

Tromol dpn/blkng   : Trusty

And Modified       : 085640640231