Hasil Lomba ENJELIS AMRT Roadrace Open Championship 2019 Magetan : Rexzy say Good Bye Roadrace ?

Otospeed.id – Magetan. Sebagai tim balap yang sudah melanglangbuana di jagad balap motor Jatim, nama Enjelis AMRT sudah banyak dikenal di ajang balap motor Jatim. Di ulang tahunnya ke 7 Enjelis AMRT mengadakan gelaran balap motor yang dilaksanakan di kota kelahirannya Magetan (30/6).

Kota dingin Magetan yang berada di lereng Gunung Lawu itu sebenarnya gudang pebalap motor Nasional. Sebut saja Aldila Eka Darma, M. Adenata, Mario dan masih banyak lagi hingga yang sudah gantung Helm.

Baca Juga : https://otospeed.id/jelang-enjelis-amrt-roadrace-championship-2019-magetan/

Rexzy bersama kedua orang tuanya

“ Ultah Enjelis AMRT sebenarnya sudah beberapa hari kemarin yang tepatnya tgl 19 Juni, hanya sekalian ditepatkan di penghujung bulan Juni karena sesuai jadwal kalender balap BG Automotiv Club IMI Jatim “ tukas Mochamad yacharudin owner Enjelis AMRT penggagas acara. Santer rumour terdengan bahwa pebalap Novice Jatim Rexzy Kepo yakni rider andalan tim bakalan gantung helm.

Baca Juga : https://otospeed.id/asia-road-racing-championship-suzuka-jepang-2019-seri-4-dikuasai-pebalap-astra-honda-racing-team-besuk-race-pembuktiannya/

Benarkah hal ini terjadi, bukankah Rexzy adalah pebalap Jatim yang tak segan – segannya borong podium hingga lebih dari 6 kelas yang dilombakan. “ Tim Enjelis AMRT sebenarnya usaha kami bergerak dibidang Wedding Organizer, yakni Rias pengantin , menyewakan alat – alat resepsi pernikahan dan dekorasi pernikahan segala macam model, jadi sebenarnya jauh dari dunia balap.

Namun karena Rexzy hobi balap saat masih Sekolah , dan saat ini usai studinya dan tamat, maka dia berkehendak melamar ke jenjang pendidikan militer TNI angkatan darat Secaba “ lanjut Mochamad yacharudin . Untuk kegiatan selanjutnya Rexzy kedepan harus mengutamakan rencana jenjang pendidikannya demi masa depan.

“ Namun jika ada waktu longgar saya tetap bakalan meluangkan waktu untuk balap motor lagi sebagai selingan “ bilang Rezxy. Sukses Rezxy Kepo , teruskan cita – citamu untuk kelak menjadi abdi negara sebagai pengayom bangsa .

Sebagai salam perpisahan digelaran Enjelis AMRT Roadrace Open Chapionship 2019, tradisi Rezxy tetap borong 9 podium dan beberapa juara umum kelas. Usaha Rexzy tak sendiri, karena atas dukungan orang tua dan beberapa tuner motor yang ditungganginya selalu mendapat kondisi prima.

Sebut saja tuner pakdhe yang beberapa motornya selalu terdepan saat dipakai rezxy, begitu pula Fiul tuner asal Bondowoso yang juga menyajikan beberapa motor kencangnya deni rider warga Kuwonharjo, Kecamatan Takeran, Magetan. Selamat Rexzy Kepo . |Me

Berikut hasil Lomba :