Undian Gebyar Hadiah Samsat Tahun 2018 : Bayar Pajak Kendaraan Dapat Kendaraan

           Otospeed.id – Dalam rangka peningkatan pelayanan kepada masyarakat pembayar pajak kendaraan bermotor yang terdaftar di Jawa Tengah, Badan Pengelola Pendapatan Daerah (BPPD) Provinsi Jawa Tengah mengadakan program undian gebyar hadiah samsat tahun 2018 bertajuk Bayar Pajak Kendaraan Dapat Kendaraan.

Program undian ini dipersembahkan untuk masyarakat pembayar pajak kendaraan bermotor bernopol Jawa Tengah. Undian diberikan bagi wajib pajak yang melaksanakan pembayaran kendaraan bermotor terhitung mulai tanggal 2 Januari 2018 s/d 10 Juli 2018 di seluruh Samsat Online se-Jawa Tengah.

http://otospeed.id/kesempatan-mendapatkan-undian-gebyar-hadiah-samsat-diperpanjang-hingga-31-oktober-2018/

Cara untuk ikut undian sangat mudah, wajib pajak cukup datang ke samsat dan lakukan proses pembayaran pajak. Secara otomatis nopol anda akan memperoleh nomor undian. Adapun beberapa ketentuan peserta undian, diantaranya pajak kendaraan yang dibayar setelah jatuh tempo mendapat 1 nomor undian, pajak kendaraan dibayar sesuai jatuh tempo mendapatkan 2 nomor undian dan pajak kendaraan dibayar sebelum jatuh tempo akan mendapatkan 3 nomor undian.

Penyaringan atau penarikan nomor undian akan dilaksanakan oleh pejabat pemerintah provinsi Jawa Tengah atau yang ditunjuk, dan  dilakukan secara acak dihadapan Notaris serta disaksikan oleh pihak terkait. Pengundian hadiah berupa 47 unit sepeda motor, 6 unit televisi 43 inch akan dilaksanakan pada minggu ketiga bulan Agustus 2018 di Kantor BPPD Provinsi Jawa Tengah. Sedangkan pengundian grandprize 1 unit mobil Toyota Innova pada saatb Hari Jadi Provinsi Jawa Tengah.

Pemenang undian akan dihubungi secara resmi oleh panitia penyelenggara, dan akan diumumkan melalui media cetak, media sosial, website BPPD Provinsi Jawa Tengah dan Kantor-kantor Samsat disetiap Kabupaten/ Kota. I And

Periode Undian diperpanjang: http://otospeed.id/kesempatan-mendapatkan-undian-gebyar-hadiah-samsat-diperpanjang-hingga-31-oktober-2018/