Wow….Belum Launching, Sudah Lebih Dari 45 Tim Daftar Oneprix 2019

Otospeed.id – Kejuaraan Nasional balap motor kasta tertinggi di Indonesia yaitu OnePrix sudah di launching hari ini Rabu (26/6).  “Kami berterima kasih kepada seluruh team dan peserta yang turut mendukung dan berpartisipasi di Kejuaraan OnePrix-Indonesia Motorprix Championship 2019, Semoga ini menjadi langkah awal yang baik untuk Motorsport di Indonesia” ujar Imam Sulisto, Direktur PT Oneprix Motorsport Manajemen.

Baca Juga : https://otospeed.id/berikut-hadiah-fantastis-untuk-para-juara-oneprix-2019/

Balap OnePrix 2019 nantinya akan ditayangkan langsung oleh TVOne sebagai official broadcaster, putaran pertama gelaran Kejuaraan Nasional Oneprix IMC 2019 akan digelar di Sirkuit Bukit Peusar, Tasikmalaya, Jawa Barat, pada Hari Minggu, 07 Juli 2019.

Tiga kelas utama Kejuaraan Nasional yang nantinya akan dipertandingkan, antara lain: Bebek 150cc Tune Up (Expert), Bebek 150cc Tune Up (Novice), Bebek 150cc Standart (Rookie). Kemudian akan ada Oneprix Championship di Sport 150cc-155cc (Open Qualification).

Baca Juga : https://otospeed.id/catat-berikut-jadwal-lengkap-balap-oneprix-2019/

Disamping kelas utama yang akan dibuka pada gelaran oneprix, nantinya juga akan dibuka kelas pendukung ,  khusus putaran pertama di Tasikmalaya ini, akan ada RX King Super Class 140cc Tune Up (Open), Bebek Underbone 125cc Engine Mix (Open), Matic 150cc Tune Up (Open).

Tercatat sudah ada 45 tim yang tertarik untuk ikut bermain di event yang merupakan garapan dari PT. Oneprix Motorsport Manajemen dan IMI ini. Sementara untuk Oneprix Championship pada kelas pendukung pendaftaran akan dibuka mulai 04 Juli 2019 sampai 07 Juli 2019 melalui website www.oneprix.id.

“Selamat kepada para pembalap dan team yang akan mengikuti Kejuaraan Nasional OnePrix – Indonesia Motorprix Championship 2019. Semoga ajang OnePrix bisa dijadikan tolak ukur balap di tingkat nasional juga dapat menghasilkan pembalap dan team yang bisa berkiprah di ajang balap internasional” demikian pernyataan Sadikin Aksa, Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia.

Baca Juga : https://otospeed.id/live-di-tv-berikut-kelas-yang-bakal-digelar-di-oneprix-2019/

“Event ini diharapkan dapat lebih memotivasi para pelaku balap untuk ikut andil membentuk olahraga balap motor dengan visi dan misi yang lebih baik dari sekarang,” tutup Willman Hammer Pembalap dari tim Bahtera. |OS1

Informasi lebih lanjut

Yotube : One Prix

Facebook, Twitter, Instagram : @oneprixid

Yanuar – 085819901990