Modifikasi Yamaha Nmax 2017 : Makin Keren Berkat Ditopang Pelek RCB  

Otospeed.id – Satu keluarga mempunyai hobi yang sama tentang dunia otomotif bisa saling membantu saling kerja sama mencurahkan ide kreatif lewat modifikasi motor. Contohnya motor Yamaha NMAX milik  Agus Hadi Purwanto ini, kebanyakan inspirasi yang dituangkan pada motor langsiran tahun 2017 muncul dari benak sang istri. “Inspirasi semua malah dari sang istri, mulai dari pemilihan warna cat sampai konsep dan untuk penataan eksesori dibantu langsung oleh adik saya,”tutur Agus Iponk, sapaan akrabnya.

Suami dari  Rofi Purwaningrum memilih tema Jadul alias jaman dulu, yakni mengangkat corak kemilau serbuk glitter yang tenar di era tahun 2000an. Urusan penggerjaan bagian bodi dipercayakan pada bengkel Plentis Paint beralamat di Jalan Godean Km.9 Senuko Sidoagung, Sleman, Yogyakarta.

 

Proses pengerjaan, sekujur bodi di taburi dengan serbuk glitter warna silver, setelah merata baru di tutup cat model duo tone antara warna silver dan merah sesuai permintaan sang istri. Tampilan bodi makin cantik berkat corak grafis dengan perpaduan warna gold, biru, dan hitam.”Memilih bahan dari gliiter karena ingin mengangkat kembali jaman dulu pernah tren di kalangan dunia modifikasi dan ingin tampil beda, pasti banyak yang bilang itu model jadul,”kekeh Agus Iponk. Mengandalkan finishing penutup glitter bagian bodi menggunakan pernis merek Sikkens.

Setelah urusan bodi kelar, bagian bodi plastik lainnya seperti lekukan bodi tengah, sepatbor belang, cover cvt dilapisi serat carbon kevlar menambah tampilan makin mewah. Merambah pernak pernik penunjang lainnya mulai setang, Handgrip menggunakan produk KTC warna gold. Sektor kaki-kaki depan shokbreker diganti model Upside Down merek Ride It. Pelek depan-belakang di ganti palang 6 merek RCB di balut karet ban Pirelli ukuran  120/70-14 untuk depan, ban Pirelli 130/70-14 untuk ukuran belakang, ditopang pengereman depan menggunakan piringan cakram Scarlet dan kaliper Brembo. Pindah bagian belakang, shokbreker menggunakan model tabung dari Ohlins. Kesan lebih gahar terlihat dari bagian gas buang alias knalpot standar di lengserin, diganti knalpot racing motif carbon merek Arrow. Modif jaman old. |Gibran

Data Modifikasi:

Cakram depan : Scarlet

Keliper depan : Brembo

Shok depan    :  Ride It

Shok belakang: Ohlins

Setang            : KTC

Pelek               : RCB

Headlamp       : HID Projector

Ban depan      : Pirelli 120/70-14

Ban belakang : Pirelli 130/70-14

Knalpot           : Arrow Carbon

Pernis             : Sikkens

Modifikator    : Plentis Paint