Otospeed.id – Jogja. Speedlovers seperti apa yang sudah kita ketahui bersama di tengah era “New Normal”, semua harus tetap menjaga protokol kesehatan seperti tetap memakai masker jika keluar rumah, bawa hand sanitizer dan sering cuci tangan minimal 20 detik serta jaga jarak jika berada di kerumunan.
Hal tersebut juga berlaku di ajang otomotif khususnya ajang balap. Protokol pelaksanaan event balap berdasarkan edaran resmi dari IMI, menjelaskan aturan selama balap berlangsung seperti event tidak ada penonton, penempatan tempat cuci tangan dan juga pemeriksaan kesehatan oleh medis. Semua syarat tersebut wajib dipenuhi semua promotor balap, dan juga demi mencegah penyebaran pandemi Covid-19 ini.
Semoga semua berjalan dengan lancar dan pelaksanaan VSC Drag Race Seri 2 di Jogja bisa segera diselenggarakan. “Rencana pelaksanaan tanggal 12 Juli, namun kita juga melihat perkembangan kondisi dan situasi di daerah, dan yang terpenting tentang perizinan dari Kepolisian, semoga bisa berjalan sesuai rencana,” jelas Pak Najib M.Saleh selaku owner Ventura Sport Club (VSC).
Mari kita bersama – sama berdoa semoga balap VSC Drag Race Seri 2 bisa berjalan sesuai jadwal, dan kita juga harus mematuhui protokol kesehatan semua ini demi kebaikan bersama. |@hm