Jabar Open Motocross Grasstrack 2020 : Delvintor Alfarizi Penguasa SE 250cc Perorangan

            Otospeed.id – Sumedang. Pada Kelas SE 250 cc Perorangan menjadi salah satu kelas yang akan dipertandingkan dalam Pekan Olahraga Nasional 2021 Papua. Kejuaraan Jabar open Motocross & Grasstrack Championship 2020 yang didukung penuh oleh Kemenpora Republik Indonesia pun juga membuka kelas bergengsi ini.

Disaat final race yang baru saja berlangsung, Delvintor Alfarizi yang memakai nomor punggung 325 berhasil menjadi yang terbaik dengan total waktu 17:54.128. Pembalap andalan tim First Corner Racing Team asal DKI Jakarta ini berhasil mengasapi lawan lawannya dengan cukup jauh.

Delvintor-Alfarizi-Juara-SE250

Dibelakang Delvintor tertinggal 2 menit dibelakangnya, ada Dadan Ardiansyah yang membela tim Okta Property Pangandaran. Crosser bernomor pungung 03 ini mencatatkan total waktu 19:00.083 dengan torehan waktu terbaiknya 1:29.852 dalam 1 putaran.

Di urutan ke 3, ada Aldi Robidin dari tim Jawa Barat Motocross dengan mencatatkan total waktu 19:06.565. Aldi Robidin merupakan crosser asal Sumedang yang menjadi kota tuan rumah gelaran  Kejuaraan Jabar open Motocross & Grasstrack Championship 2020 ini.

Untuk yang penasaran dengan jalannya perlombaan saat ini, bisa langsung menyimak channel Youtube VMX.id selaku official broadcaster gelaran bergengsi ini. |Wisnu