Otospeed.id – Bandung. Tahun 2021 ini benar – benar menjadi babak baru geliat balap motor baik di level nasional ataupun international. Tim asal Bandung, Jawa Barat yang didirikan oleh Sandy Agung yang juga mantan pebalap ini memberikan kabar paling hangat.
Team SND Factory Racing telah mengumumkan dan memastikan dua pebalapnya yaitu Wawan Wello serta Muhd Hildan Kusuma, dipastikan tetap mewakili tim SND dalam perebutan gelar Underbone 150cc 2021 di ajang FIM Asia Road Racing Championship (ARRC). Sebagai informasi tim SND di ajang ARRC sudah ikut sejak tahun 2017, prestasi yang sudah diraih tim asal Bandung ini berhasil mencapai 4 kemenangan dan 10 podium.
Selama putaran ARRC 2020 dua pebalap ini mengendarai motor yang berbeda, Wello mengendarai Yamaha dan Hildan mengendarai Honda. Team SND Factory Racing merupakan salah satu produsen suku cadang yang sudah dikenal di Indonesia bahkan international.
“Alasan kami melakukan ini adalah karena, pada akhirnya, SND Factory Racing adalah produsen suku cadang. Dengan membalap dua mesin yang berbeda, kami dapat melakukan R&D secara bersamaan pada motor Yamaha dan Honda, sekaligus memasarkan kesesuaian produk kami di kedua marquees tersebut,”ujar tenaga pemasaran tim, Yosi Sutawan dan Zaenal Nizar.
Untuk alasan yang sama, Yosi membenarkan bahwa tim SND Factory Racing akan terus fokus hanya pada kelas Underbone 150cc di masa mendatang. “Underbone membentuk sebagian besar pasar kami, jadi di situlah fokus kami. Untuk saat ini, tim belum berencana terjun ke kelas Asia Production 250cc, ”Yosi membenarkan. |OS