DAY 1 HBC Journey 2nd Series War On Drugs 2022 – Perjalanan Mewujudkan Indonesia Bersih Narkoba

                            Otospeed.id – Kendal.  Setelah dilepas dari halaman Kampus Universitas ngudi Waluyo Semarang, Tim HBC Journey War On Drugs memulai perjalanan pertamanya pada etape pertama menuju Kota Kendal, sebagai kota pertama yang disinggahi dari total 11 kota di Jawa Tengah yang menjadi destinasi journey.

Menempuh jarak kurang lebih 50 km, dengan perkiraan waktu tempuh kurang lebih 1,5 jam tim bergerak melintas melalui daerah Boja.

“Kami memang sengaja tidak melalui jalan Tol meskipun sebetulnya lebih cepat, namun sesuai dengan tema perjalanan kali ini, kami ingin masyarakat luas juga dapat melihat pesan yang kami bawa tentang bahaya narkoba di tulisan-tulisan yang ada pada mobil kami, sehingga misi kami tersampaikan dengan baik,” papar Ahmad Kholid, S.Kep. NS. M.Kes., selaku koordinator Tim HBC Journey.

Bupati dan Tim Journey diajak untuk menerbangkan pesawat aeromodeling
Deretan pesawat hasil karya para santri di Ponpes Al Ma’Wa

Sesampai di Kendal tim langsung menuju ke Pondok Pesantren Al Ma’Wa Desa Sumbesari Ngampel Kabupaten Kendal untuk melaksanakan kampanye sekaligus sosialisasi bahaya penyalah gunaan narkoba. Tim Journey diterima langsung oleh Bupati Kendal Dico M. Ganinduto, B.Sc. dan pengasuh Ponpes, Ahmad Munaw’War.

Tim HBC Journey bersama dengan Bupati Kendal dan Pengasuh Ponpes Al Ma’Wa

Selain kampanye dan sosialisasi, yang menarik adalah Tim Journey diperkenalkan tentang pesawat-pesawat aeromodeling. Tak hanya itu saja, Tim juga diajak untuk menyaksikan para santri menerbangkan pesawat aeromodeling hasil rakitan mereka.

Bupati dan Tim Journey diajak untuk menerbangkan pesawat aeromodeling

Dan usut punya usut, ternyata para santri di ponpes ini dikenal piawai membuat pesawat terbang aeromodeling. Ini tentu saja menarik dan sesuatu yang baru bagi tim journey. Setelah usai, selanjutnya Tim Journey kembali melanjutkan perjalanan menuju Semarang untuk beristirahat sebelum melanjutkan perjalanan keesokan harinya menuju Tegal. | BL@CK