Otospeed.id – Mondello Park,Irlandia. Jika Pereli Sebastien Ogier juga balap di FIA World Endurance Championship (WEC) dan Sebastien Loeb juga balap di FIA- World Rally-Raid Championship(W2RC) dan Deutsche Tourenwagen Masters (DTM). Giliran Kalle Rovanperä dalam jeda istirahat dua pekan menjelang putaran WRC Portugal (22/5), pereli asal tim Toyota gazoo Racing WRT mengasah kemampuan di lain cabang balap. Yakni di DMEC (Drift Masters European Championship), dan sekaligus menjadi peserta putaran pertama di sirkuit terpadu Mondelo Park, Irlandia.
Dalam menguji kemampuan dilain cabang balap tersebut, Kalle Rovanperä jauh – jauh hari telah mempersiapkan Mobil andalannya yakni Toyota Supra A90 dan tim balap KR69 Drift. Ini menjadi menarik, kala pereli muda asal Finlandia telah mengumpulkan poin tertinggi di World Rally Championship hingga putaran ketiga Kroasia dengan 76 poin.
Di ajang kejuaraan perdananya di Drifting Eropa tersebut, Kalle Rovanperä mendapat dukungan penuh dari Toyota Gazoo Racing. Dengan gacoan mesin baru Toyota Supra 3000 VVT ,dan bakal berlaga besok (7-8/5) di Mondelo Park, Irlandia.
“Saya senang bisa mengumumkan bahwa kami dan tim mengikuti beberapa balapan DMEC tahun ini dan akan memulai dengan balapan pertama dari Irlandia dengan GR A90 Supra, balapan selanjutnya bakal di Swedia dan Latvia, saya absen di seri Jerman dan Polandia karena bertepatan dengan putaran WRC di kenya,” jelas Kalle Rovanperä.
Memang sungguh sulit membagi jadwal dengan dua kegiatan balap yang hampir bersamaan, Sebanyak enam kompetisi akan digelar dalam rangkaian Kejuaraan Eropa Drifting tahun ini. Mengawali musim Drift akan dimulai minggu depan di Irlandia, diikuti dengan kompetisi di Austria, Swedia, Latvia, Jerman dan Polandia. SelainJadwal Drift Irlandia tersebut, balapan Swedia (1-2 Juli) dan Latvia (29-30 Juli) menjadi pilihan Rovanperä.
Kompetisi drifting Jerman dan Polandia bertepatan dengan balapan Kejuaraan Reli Dunia. Seminggu setelah drifting Kejuaraan Eropa Austria, Safari Rally akan diadakan di Kenya, di mana Rovanperä harus melakukan Reli safari di Kenya di trek kerikil. |Dy,Rallit,TGR,DMEC