Otospeed.id – Le Mans, Prancis. Speed Lovers MotoGP. Hasil kualifikasi kedua kejuaraan MotoGP putaran Perancis, akhirnya para pebalap sebagai local hero Prancis harus menyerah kepada pebalap Itali dan Australia dari tim Lenovo Ducati. Namun bisakah Quartararo atau Zarco sebagai local hero ‘Le Marseillaise’ bakal naik podium untuk hari Minggu (15/5) di Le Mans.
Sebagai mana diketahui bahwa Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP) sementara memimpin dalam pengumpulan Standing Poin MotoGP. Dan sudah dua kali tahun ini ia berbagi podium dengan Johann Zarco (Pramac Racing) yang sama – sama pebalap Prancis, dan berpredikat pebalap teratas Ducati Desmosedici GP22 di klasemen.
Kendati demikian, hasil kualifikasi di barisan terdepan telah diisi oleh Francesco Bagnaia dan rekan se timnya Jack Miller serta Aleix Espargaro (Aprilia Racing). Dan Fabio Quartararo berada di barisan kedua posisi grid ke-4, bahkan Johann Zarco mendapat sangsi hukuman turun tiga grid diduga mengganggu time attack dari Pol Espargaro dari Repsol Honda saat di Q2 saat dipintu keluar tikungan ke-4. Johann kedapatan memperlambat motornya, sehingga Steward lomba dari FIM memberi penalty turun grid tersebut.
Berikut Starting Grid di Sirkuit Le Mans Prancis