Jelang Drag Bike Rookie Swallow Cv Budi Makmur Production Purbalingga 2023

                  Otospeed.id – Purbalingga. Woooyooooo Spedlovers… Satu lagi nih perhelatan akbar adu kebut lurus 201m khusus buat rookie alias pemula, yang bakal digelar di Sirkuit Non Permanen (NP) Lanud Jenderal Besar Soedirman Purbalingga pada Hari Minggu, 3 September 2023 mendatang.

Dan melihat dari lokasinya yang berada di jalur runway alias landasan pacu pesawat terbang, sudah bisa dipastikan kalau sirkuit sangat layak dan safety. Mulai dari kontur lintasan yang flat dengan panjang dan lebar lintasan yang sangat-sangat memadai. Titik pengereman juga dipastikan panjang sehingga pembalap bisa gas poll memacu motor dan tak perlu khawatir soal jarak titik pengereman.

Event yang dipandegani oleh Budi Harjanto,  yang juga seorang drag racer dari kota Ungaran ini sejatinya sudah lama direncanakan untuk digelar. Namun sempat tertunda karena beberapa pertimbangan, salah satunya adalah pemilihan lokasi yang tepat dan layak, kemudian juga pertimbangan waktu penyelenggaraan.

Budi Harjanto dan keluarga

“Awalnya mau diselenggarakan di Pekalongan, tapi melihat lokasi balapnya kok nggak sreg lantaran kurang safety. Akhirnya kita putuskan geser ke Lanud Pangsar Sudirman Purbalingga. Apalagi disini juga kerap dipakai untuk balap dragbike,” papar Budi Harjanto owner BHRT dan CV Budi Makmur Production.

Selanjutnya Budi juga berharap event yang merupakan event perdana garapannya dan bekerjasama dengan RCQU Racing Committee dan VIAR Management kali ini bisa berjalan lancer dan sukses. “Mohon doanya semoga event ini lancar dan sukses sehingga bisa lanjut tahun depan bikin 3 atau 4 seri dengan hadiah juara umum yang heboh, Inshaa Allah,” ujar Budi Harjanto.

Naaa… buat speedlovers pehobi balap 201m nih… Pastikan catat tanggal mainnya gaesss.. Buat tanya-tanya Info seputar kelas dan sebagainya, langsung aja kontak nomer kontak person di flyer ya gaess. See You at Dragbike Rookie Swallow CV Budi Makmur Production BHRT Purbalingga 2023. | BL@CK_DJ