Otospeed.id – Bogor. Untuk bisa melahirkan pembalap berkelas dan berprestasi tentunya harus dilakukan dengan menciptakan pola pembinaan usia dini secara terstruktur. Dengan pola pembinaan yang tepat diharapkan bisa membentuk pembalap yang handal. Selain itu juga peran dan dukungan semua pihak, salah satunya adalah sponsor pendukung.
Menyadari akan hal tersebut, Teguh Raharjo dari Koizumi Racing Factory dan TRAstar mulai dari tahun lalu sudah mulai merintis dengan aktif di event FIM MiniGP yang menandingkan pembalap-pembalap usia dini.
“Dari tahun lalu kami konsisten mempelajari atmosfer FIM MiniGP dan melihat apa yg bisa disupport buat event ini. Dan ini juga sejalan dengan misi visi pemilik event yaitu Ibu Maharani dan Pak Harlan Fadilah, bahwa perlu dukungan dari pabrik-pabrik lokal untuk kemajuan balap ini”, papar Teguh.
Lebih lanjut Teguh juga menjelaskan bahwa mulai tahun ini Koizumi & TRAstar mulai mensupport dua tim untuk development berkelanjutan sekaligus mendorong pembalap-pembalap yang notabene masih anak-anak supaya bisa punya jenjang karir di level internasional sesuai arah karir MiniGP.
Development berkelanjutan itu sendiri adalah riset dan pengembangan produk-produk Koizumi dan TRAstar tentang part-part racing yang dibutuhkan oleh motor-motor balap yang digunakan dalam ajang balap MiniGP.
Dua Tim MiniGP yang kini disupport oleh Koizumi dan TRAstar adalah Ohvale Indonesia dan Racexpert Maxdecal. Pembalap cilik yang tergabung dalam dua tim ini memang sebelumnya telah masuk dalam pantauan Koizumi dan TRAstar yang melihat konsistensi prestasi-prestasinya. | BL@CK_DJ