Otospeed.id – Surakarta. Trek basah tak menjadi masalah berarti bagi Tim Queen Astik CMG Markipat, terbukti Team Queen Astik yang di komandoi Amin Minong sukses raih dua podium pada pertarungan Bebek 4T 200cc. Kejuaraan Drag Bike Piala Ganjar Pranowo Sumpah Pemuda, yang dilaksanakan Minggu 28 Oktober di Sirkuit NP. Jl Juanda Pucang Sawit Jebres Surakarta.
Queen Astik CMG Markipat tim asal Kota Sragen milik Amin Minong, yang diback – up bengkel CMG Markipat, sukses meraih podium 2 dan 3 lewat Joki, Nanda Kotak podium 2, Ryan BG podium 3.
Hasil manis tersebut bukan pertama kalinya di raih Squad Queen Astik, pasalnya pada kejuaraan IDC Seri 2 Cilacap, motor milik Tim Queen Astik sukses mendapatkan podium 1 lewat Dwi AW di pertarungan Bebek 4T 200cc Non Injeksi.
“Balap kali ini memuaskan walaupun kondisi aspal habis hujan deras, dan balapan sempat dihentikan sejenak namun alhamdulilllah ada hasil manis yang dipetik,” ujar Amin Minong yang saat ini sedang menjadi pahlawan Devisa di Korea Selatan.
So, FU 200 Queen Astik ini boleh dibilang ancaman serius di kelas Bebek 200 Non Injeksi. Tercatat motor milik Tim Queen Astik beberapa kali mendapatkan podium bahkan jadi jawara di kelas nya. |D1DU