Otospeed.id – Portimao, Portugal. Speed Lovers Balap Supersport khusus wanita (World WCR). Putaran ke-3 yang bergabung dengan World Super Bike putaran ke-7 di Sirkuit Autodromo Internacional do Algarve, Portimao – Portugal (10-11/8) berjalan lancar. Meski di Race -2 cat dua pebalap kecelakaan di Tikungan 3 yang melibatkan Nicole van Aswegen (Andalaf Racing) dan Tayla Relph (TAYCO Motorsport), yang mengakibatkan kibaran bendera merah dan balapan Restart kembali.
Di Race pertama, yang dihelat hari sabtu (10/8), posisi tercepat masih dipegang Maria Herrera Munoz (Klint Forward Team). Maria adalah pebalap pemimpin klasemen sementara hingga putaran ke-3 Portugal. Dan ini adalah kemenangan keempat –nya dari 5 balapan yang telah dijalani. Dengan kemenangan ini Maria semakin memperlebar keunggulannya menjadi 16 poin.
Aksi pertarungan Maria Herrera, Sara Sanchez dan Ana Carrasco yang fenomenal, dengan hanya selisih 0,060 detik antara dua pembalap teratas hingga garis finis, saat Sara Sanchez (511 Terra&Vita Racing Team) harus puas posisi kedua. Pembalap wanita asal Spanyol bernomor start #64 itu mencatat lap terakhir yang hebat setelah ia mampu menyamai kecepatan Herrera. Sanchez juga mencatat lap tercepat dan finis di depan Ana Carrasco (Evan Bros Racing Yamaha Team), yang menempati posisi terakhir di podium.
Namun di Race-2 , berbanding posisi terbalik, dimana Ana Carrasco mencetak kemenangan di Race 2 yang fantastis di Portimao, bahkan finis di depan Sara Sanchez dan Maria Herrera sebagai musuh bebuyutannya. “ Sangat sulit dipercaya, dengan kemenangan ini, Karena Sanchez sangat agresif begitu pula Herrera sangat cepat sulit dikejar, kemenangan yang luar biasa “ bangga Ana Carrasco.
Baca Juga : Toprak Razgatlioglu Dan BMW Sinergi Mengalahkan Ducati di Race-2, Alvaro Bautista Terjatuh Kurang 5 Lap
Momen penting Ana Carrasco menang terjadi di lap terakhir, setelah melaju dengan cepat di tikungan terakhir dan beradu sprint trek lurus dengan Sara Sanchez , yang hasilnya Ana berada didepan Sara dengan selsih hanya 0,025 detik saja. Keduanya nyaris melewati garis finis secara bersamaan, Sara harus puas menempati posisi kedua. Dan sang pemimimpin klasemen Maria Herrera Munoz berada di podium ke-3. Kemenangan ini ternyata hasil Restart karena Bendera merah di lap awal Race-2 tersebut. Ajang FIM – World Women’s Circuit Racing selanjutnya yang merupakan putaran ke-4 , sekaligus bersama dengan WSBK putaran ke-9 akan digelar di sirkuit Cremona (20-22/9) Itali. Sirkuit yang memang rumah dari World WCR tersebut, berjarak trek 3.768 km, dengan pola 13 tikungan, terdiri dari 7 tikungan kanan dan 6 tikungan kekiri, dan 400 meter trek lurusnya. |Saya,WRC Dunia