Otospeed.id – Semarang. Pelaksanaan Pekan Olah Raga Nasional (PON) 2024 sudah dekat, hanya tersisa 12 hari saja. Menurut rencana, PON XXI Aceh – Sumut ini nantinya akan dibuka secara resmi pada Tanggal 9 September 2024 mendatang pada pukul 19.00 WIB, bertempat di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh.
Semua propinsi yang akan mengikuti tentunya sudah mempersiapkan materi atlet-atlet andalannya yang akan berlomba disana. Mereka digembleng habis-habisan untuk mencapai target prestasi yang telah ditentukan oleh masing-masing daerah tersebut. Termasuk juga salah satunya tim cabang olah raga (cabor) balap motor Jawa Tengah.
Untuk PON 2024 kali ini Jateng menerjunkan 8 pembalap yang terbagi menjadi dua nomor yaitu grasstrack yang bermaterikan Fabio Erlang, Rubin Cesar, Ican Naruto dan Inggil Bernarditus, kemudian pada nomor road race yang terdiri dari Wahyu Nugroho, Andreas Lukito, M. Jordan Badaru dan Herjun AF. Tim ini ditangani langsung oleh Danung Prasetyo bersama Andreas Edward Indiel Priyono. Dan bertindak sebagai manager tim adalah Ir. Lilik Kusnandar.
Prestasi yang telah diukir pada saat kalifikasi Pra PON XXI di Sirkuit Sentul pada akhir 2023 lalu dengan meraih dua emas, dua perak dan satu perunggu menjadi bekal pemacu semangat dan kepercayaan diri bagi Tim Jateng. Namun tak cukup sampai disitu saja.
“Mulai dari Bulan Juli para pembalap sudah memasuki Training Centre (TC) untuk melakukan latihan intensif dan setelah TC selesai para pembalap juga tetap berlatih dengan keras terus menerus dan dilakukan secara mandiri di sirkuit masing-masing”, tutur Danung Prasetyo.
Apalagi pada PON XXI Aceh – Sumut 2024 mendatang, Tim Balap Motor Jawa Tengah menargetkan untuk meraih dua medali emas. Yang pasti Tim Balap Motor Jawa Tengah berharap dapat meningkatkan prestasi dan memperbaiki prestasi di PON 2021 lalu di Papua. | BL@CK_DJ