ARRC Thailand 2019 : Awhin Sanjaya Buat Indonesia Podium Kemenangan di Thailand

Otospeed.id – Thailand. Putaran ketiga kejuaraan Asia Road Racing Championship (ARRC) yang digelar di Chang International Circuit Thailand 2 Juni 2019 menghantarkan pebalap Astra Honda Racing (AHRT) Awhin Sanjaya naik podium kedua di kelas Asia Production 250cc (AP250), sedang Irfan Ardiansyah dan Lucky Hendriansya finish di posisi keempat dan kedelapan.

Untuk race kelas SuperSports 600cc (SS600) pebalap dari AHRT Andi Gilang menyelesaikan balapan dengan finis di posisi ke-5, sedang nasib kurang beruntung dialami oleh Rheza Danica sehingga tidak bisa menyelesaikan balapan setelah terjatuh pada lap ke-9.

Baca Juga : https://otospeed.id/arrc-buriram-thailand-2019-pecah-telor-proliner-549-kaboci-with-richard-taroreh-sukses-raih-podium-juara/

Dalam ajang balap di kelas Asia Production 250cc (AP250) kembali menghadirkan persaingan seru dan dramatis dimana posisi Awhin Sanjaya yang melakukan start dari posisi ke-12 berhasil membuat langkah besar dengan naik ke posisi kelima pada lap kedua.

Memasuki pertengahan balapan Awhin berada di posisi ketiga dan di belakang rekan satu timnya Irfan Ardiansyah, sedang Lucky Hendriansya menyusul Awhin dan Irfan bergabung di grup terdepan. Persaingan ketat para pebalap ini berakhir dengan Awhin finis di posisi kedua, sementara Irfan dan Lucky masing-masing di posisi keempat dan kedelapan.

Baca Juga : https://otospeed.id/thailand-talent-cup-2019-azryan-dheyo-pertahankan-tradisi-juara-sang-merah-putih-berkibar-dengan-gagah-berani/

Setelah putaran ketiga Awhin kini berada di posisi kelima klasemen dengan 66 poin, Irfan keenam (64 poin), dan Luky ketujuh (61).

Race di kelas SuperSports 600cc (SS600) yang berlangsung dalam 12 lap, dan Andi Gilang berhasil mengamankan poin penting setelah menyelesaikan balapan dengan finis di posisi kelima. Posisi Andi bersaing ketat dengan satu pebalap sepanjang balapan berlangsung demi memperebutkan posisi keempat, pada lap terakhir dia kehilangan posisi keempat dan akhirnya finis di urutan kelima.

Rheza Danica Ahrens harus mengakhiri balapan lebih awal karena terjatuh di tikungan 12 atau terakhir pada lap ke-9. Dengan tambahan 11 poin dari balapan kedua di Thailand, Andi kini berada di posisi kedua klasemen sementara kelas SS600 dengan 71 poin. Rheza berada di urutan ke-9 dengan 36 poin.

Speed lovers ayo beri dukungan dan support kepada pebalap Indonesia selalu semangat dan pantang mundur. Next race persaingan para pebalap Asia Road Racing Championship 2019 (ARRC) akan berlanjut pada putaran keempat yang digelar di Suzuka Circuit Jepang tanggal 29-30 Juni. |@hm