Astra Honda Yogyakarta Gelar Workshop Jurnalistik & Media Sosial Bersama Komunitas Honda

           Otospeed.id – Yogyakarta. Era digital di zaman sekarang sudah berkembang dengan pesat hal ini sangat diperlukan adanya aturan main yang tidak melanggar hukum dan hak orak lain.    Menindaklanjuti hal itu Astra Motor Yogyakarta sebagai Main Dealer Honda wilayah DIY, Kedu, dan Banyumas menggelar pelatihan jurnalistik digital dan optimalisasi penggunaan media sosial. Diikuti oleh puluhan anggota komunitas motor Honda di Yogyakarta, pelatihan dilaksanakan di Astra Motor Safety Riding Center Yogyakarta (24/3).

Kegiatan ini diikuti komunitas motor Honda yang hadir antara lain adalahDjogja Vario Indie Community (DAVINCI), Honda Vario 125 Owner Club (HV125OC) Yogyakarta, Old New CB150R Streetfire Yogyakarta, Honda StreetFire Club Indonesia (HSFCI Yogyakarta), CBY Yogyakarta Brotherhood (CYBER), Jogja GTR Owner Community (JGOC), dan Jogja CRF Community (JCC).

“Saat ini kompetensi untuk menerima, mengolah, dan menyampaikan pesan positif melalui media digital sangat relevan untuk dikuasai. Termasuk bagi anggota komunitas motor Honda di Yogyakarta, sehingga anggota komunitas motor Honda dapat menghasilkan konten yang bermanfaat serta tidak mudah terjebak dengan kabar bohong yang beredar,”ujar Ikrob Didik Irawan selaku Manager Tribun Jogja Online.

Dalam sesi ini peserta diajak untuk mengenal karakteristik jurnalisme digital dan tips-tips menulis di media digital. Selain itu sebagai pelengkap peserta juga diajak untuk mengenal etika di media digital serta koridor-koridor yang harus diperhatikan saat membuat konten. Pada sesi kedua yang dibawakan oleh Content Stretegist RWE Digital Agency Almaz Shabrina peserta workshop diajak untuk mengenal jenis konten di media sosial, menetapkan tujuan dalam penggunaan media sosial, membuat konsep yang menarik, eksekusi, hingga bagaimana menjaga konsistensi di masing-masing platform.

Melengkapi mater-materi yang disampaikan, dalam kesempatan ini Astra Motor Yogyakarta juga berbagi informasi mengenai kegiatan-kegiatan komunitas motor Honda yang akan segera dilaksanakan. Beberapa diantaranya adalah Regional Safety Riding Competition 2019, PCX Luxurious Ride, CBR Hub Cafe & Joy ride, Honda CBR250RR Trackday, CB150R Streetfire Festival Motor Laki, hingga CRF150L Supermoto Street Modification.

“Ada banyak hal menarik yang ditemui oleh anggota komunitas motor Honda baik dalam bermacam-macam event yang diikuti ataupun ribuan kilometer perjalanan yang ditempuh bersama motor kesayangannya. Semoga pelatihan ini dapan menjadi bekal bagi rekan-rekan untuk mengemas pengalamannya menjadi konten yang menarik di media digital. Konten yang menarik, menghadirkan optimisme dan semangat persaudaraan, serta membawa manfaat bagi sesame,”jelas Muhammad Ali Iqbal. |@hm