Callysta Jaya Racing Borong Lima Gelar Bergengsi Kelas Matic Bersama Koizumi

                    Otospeed.id – Yogyakarta. Ini untuk yang kesekian kalinya Callysta Jaya Racing Bersama Koizumi Racing Part mengantarkan pembalap-pembalap terbaiknya meraih podium bergengsi di gelaran balap. Gak tanggung-tanggung gaess, Lima podium terbaik berhasil diraih di ajang balap Ibas Matic Race 2023 yang diselenggarakan di Sirkuit Mandala Krida, Sabtu – Minggu (25-26/2) lalu.

Lima podium itu didapat dari Kelas Matic 130 Tune Up dengan pembalapnya yaitu Azi Zihad di posisi 1, kemudian Kelas Matic 130 Std posisi 2 ditempati Azi Zihad dan posisi 4 Danang Kempleng. Di Kelas Matic Wanita, Callysta Jaya Racing juga menempatkan Salshabilla RD Bdi posisi 2 dan Amanda Veronika di posisi ke-4.

Wow… ini merupakan bukti dominasi Team Callysta Jaya Racing di Kelas Matic. Dan salah satu kunci racikan dapur pacunya adalah, “Kami menggunaan part-part racing yang berkelas dan bermutu tinggi dan salah satunya adalah per klep Koizumi RSV 7B,” ungkap Supri Callysta, punggawa Callysta Jaya Racing.

Bagi Azi Zihad yang sudah lama menunggangi motor Team Callysta Jaya Racing mungkin sudah tak kaget lagi. Tapi bagi Danang Kempleng, Salshabilla dan Amanda yang belum lama membejek motor garapan Supri Callysta, mereka baru merasakan performa motor yang dibekali dengan per klep RSV 7B.

Tak berbeda jauh dari apa yang dirasakan oleh Azi Zihad saat pertama membejek motor garapan Supri. Ketiganya sepakat mengakui bahwa performa motor sangat stabil. Power motor di awal sampai lap akhir pun tetap, bahkan semakin naik semakin kencang.

Tak heran kalau team bernama lengkap Team Sumbaputra CV Aryatama Koizumi Dragonlie Callysta Jaya Racing ini selalu jaga tradisi podium bersama Koizumi. | BL@CK