Cara Mencegah Binatang Mendekam Di Dalam Motor By Astra Motor  

          Otospeed.idJogja. Speedlovers kudu pintar nih menjaga dan merawat motor, banyangkan jika tiba – tiba di dalam jok atau seputar mesin ada binatang bermukim tanpa permisi, kan kita bisa shock berat hehehehe.

Apalagi yang masuk itu tikus waduh bikin jorok semuanya, apalagi binatang pengerat macam tikus ini menggigit kabel bisa bubar semua dan bisa jadi motor tidak bisa dinyalakan. Parahnya karakter tikus ini jika sudah meninggalkan jejak pasti akan kembali lagi. Untuk itu perlu kita lakukan pencegahan awal jangan sampai terjadi, lebih bijak sedia paying sebelum hujan.

Baca Juga : https://otospeed.id/astra-motor-yogyakarta-terapkan-protokol-kesehatan-di-era-new-normal/

Baca Juga : https://otospeed.id/astra-motor-yogyakarta-serahkan-bantuan-di-10-kota-bersama-komunitas-motor-honda/

Tapi tenang kali ini ada tips bagus nih dari Astra Motor tentang bagaimana mencegah binatang masuk ke motor kesanyangan kita.

  1. Mengolesi Bagian Tertentu Motor dengan Minyak Telon

Langkah pertama siapkan minyak telon dan kuas kemudian oleskan ke bagian yang biasanya dijadikan sarang hewan tersebut seperti tikus. Oleskan secara merata memakai kuas. Untuk motor sport yang banyak kabel juga harus diolesi karena tikus hobby banget gigit kabel.

Aroma yang menyengat dan tajam akan membuat hewan tersebut tidak mau mendekat. Minyak tidak harus minyak telon bisa pakai minyak kayu putih, minyak sereh dan lainnya.

  1. Memberi Kamper Pada Motor

Type matic biasanya mempunyai jok yang cukup besar, nah untuk menghidari hewan masuk cukup letakkan kamper di dalam jok. Kamper juga berfungsi menghilangkan bau pada motor.

  1. Mencuci Motor Secara Rutin

Ini yang biasanya malas untuk dilakukan, jangan malas lho karena kebersihan itu sebagian dari iman. Jika motor bersih dipakai juga nyaman.

Nah sekarang sudah tahu kan gimana cara mencegah tamu tak diundang masuk ke motor kesayangan kita. Mari kita selalu menjaga kebersihan. |Adv