Otospeed.id – Speedlovers sekarang ini kita memasuki musim pancaroba kondisi motor juga harus tetap dijaga kebersihannya. Nah kali ini otospeed.id akan kasih tips mencuci dnegan benar di rumah saja, kalau ke tempat cucian setiap minggu bisa jebol kantong kita hehehe.
Sebelumnya sobat speedlovers harus menyiapkan peralatan buat mencuci seperti kanebo, lap kain, sabur, selang, ember dan spon. Lakukan pengecekan terlebih dahulu bagian – bagian motor khususnya bagian mesin yang sangat sensitive jika langsung diguyur air, mesin cukup dibilas pakai air atau dibersihkan menggunakan spon.
Baca juga : https://otospeed.id/cara-membersihkan-filter-udara-motor-matic-kapan-waktu-yang-tepat/
Untuk part motor yang dilapisi krom jangan langsung disemprot pakai air cukup dibilas habis itu dikasih semir khusus krom. Langsung saja ya speedlovers berikut langkah – langkah mencuci motor di rumah dengan benar.
- Peralatan cuci motor meliputi ember, air, sabun atau shampoo khusus buat cuci motor, dan spons halus serta selang atau jika tidak ada selang bisa langsung memakai ember dengan memakai spons dimasukan ke air terlebih dahulu.
- Pencucian motor dilakukan dari atas baru ke bawah jangan langsung ke mesin karena bisa membuat air masuk ke part – part mesin. Bagian area mesin kita harus hati – hati pakailah spons dan bersihkan dengan.
- Setelah selesai lakukan finishing dengan memakai kanebo yang berfungsi menghilangkan air yang menempel, yang terakhir biar bodi makin mengkilap gunakan semir khusu motor.
Nah itu tadi cara bagaiman mencuci motor di rumah saja dengan benar, dan semoga sobat speedlovers selalu menjaga kebersihan karena besih sebagian dari iman. |Adv