Otospeed.id – Semarang. Secara resmi Daihatsu meluncurkan produk terbarunya yaitu Grand New Xenia di Jawa Tengah, hari ini, Jumat (18/1). Bertempat di S2 Resto, Semarang, gelaran bertajuk regional press conference dimana sejumlah awak media secara khusus mendapat undangan resmi launching produk MPV low keluarga Xenia yang sudah hadir sejak 15 tahun di Indonesia.
Grand New Xenia hadir menjawab kebutuhan masyarakat akan kendaraan yang handal dan bertenaga, generasi terbaru dari Xenia ini telah mengusung mesin baru dengan kapasitas 1.500 cc berteknologi Dual VVT-i drive by wire. Mesin baru ini diklaim lebih bertenaga, irit bahan bakar, dan memiliki sistem pengaturan suplai bahan bakar dan udara yang optimal.
“Hadir dengan konsep modern, tough & sporty, Grand New Xenia tampil lebih modern, gagah, serta memperlihatkan sisi sporty yang tampak lebih dinamis. Desain eksterior baru terdapat pada bumper depan, belakang serta velg baru memberi tampilan lebih dinamis. lampu depan memakai LED memberi pencahayaan lebih terang, fokus, namun tetap hemat daya”, ungkap David Gunawan, Regional Head Daihatsu Sales Operation (DSO) Jawa tengah.
Sisi interior atau dalam kabin juga telah mengalami banyak perubahan, seperti nuansa 2-tone color yang stylish dipadu fitur easy to move in & move out dirancang khusus untuk keleluasaan ruang kaki seluruh penumpang. Melengkapi kenyamanan dalam kabin, Grand New Xenia menghadirkan 2-DIN touchscreen audio di semua varian. Pada beberapa varian, audio sudah didukung teknologi konektivitas yang dapat menghubungkan audio dengan perangkat smartphone.
Tombol pengaturan audio juga disematkan pada posisi stir kemudi, penambahan fitur power output di baris 1 dan 2, speaker di 6 titik, shark fin antenna, dan digital AC melengkapi perubahan yang lebih baik pada generasi terbaru Xenia ini. Fitur keselamatan juga tidak kalah penting, Grand New Xenia telah dilengkapi dengan rear camera membantu dalam memantau secara visual kondisi belakang kendaraan. Khusus untuk tipe Grand New Xenia 1.5 terdapat fitur keselamatan lebih seperti Anti Lock Brake System (ABS) dan Electronic Brakeforce Distribution (EBD).
Total ada 8 pilihan warna tersedia, diantaranya icy white, classic silver, dark red metallic, dark grey metallic, dan midnight black, serta 3 warna baru yaitu pearl white, bronze metallic dan blue metallic. Total ada 10 varian dari Grand New Xenia dengan harga mulai dari Rp. 189.2 juta sampai Rp. 234.8 juta (OTR Semarang).
Harga dan varian dari Grand New Xenia di Jawa Tengah lebih rinci lagi yaitu untuk Tipe 1.3 X STD Rp. 189.2 juta (MT) dan Rp. 200.1 juta (AT), tipe 1.3 X DLX Rp. 204.450 juta (MT) dan Rp. 216.3 juta (AT), tipe 1.3 R STD Rp. 193.5 juta (MT) dan Rp. 204.4 juta (AT), tipe 1.3 R DLX Rp. 212.850 juta (MT) dan Rp. 223.850 juta (AT), tipe 1.5 R DLX Rp. 223.9 juta (MT) dan Rp. 234.8 juta (MT).
Pada kesempatan ini juga diadakan program penjualan yang menarik mulai dari DP ringan, angsuran ringan hingga tenor kredit 7 tahun disiapkan unutk memenuhi kebutuhan dan memudahkan pelanggan dalam memiliki Daihatsu Grand New Xenia. Adapun dalam waktu dekat akan diadakan pameran di Mall Ciputra pada tanggal 25 – 30 Januari 2019, dimana pelanggan yang ingin melihat langsung dapat menuju lokasi pameran atau mengunjungi showroom Daihatsu terdekat. l And