F1 – Jeddah, Saudi Arabia : Max Verstapen Tetap Tak Tergoyahkan, Charles Leclerc Podium Perdana 2024

       Otospeed.id – Jeddah,Saudi Arabia. Speed Lovers Formula-1, melanjutkan putaran demi putaran yang telah terselesaikan di Sirkuit Sakhir, Bahrain, dimana pebalap Max Verstappen tampil gemilang di negara Timur tengah Bahrain. Kini putaran ke-2 di Sirkuit Internasional  Corniche Jeddah telah berlangsung dan lagi lagi juara bertahan  Max Verstappen kembali tercepat GP Arab Saudi.

                   Podium Max Verstapen di Jeddah

Pembalap Belanda berusia 26 tahun itu sangat puas dengan penampilannya dan berkata: “Secara keseluruhan, ini adalah akhir pekan yang fantastis. Mobilnya terasa luar biasa, namun karena fase safety car kami harus mengganti ban lebih awal dari yang kami perkirakan, dan tu benar, di akhir balapan, lintasan menjadi sedikit licin dan ban menjadi dingin, tetapi mobil kami tetap kondisi prima sepanjang Grand Prix. Kami bisa sangat puas.”

Pebalap andalan tim Red Bull Racing itu meraih kemenangannya yang ke-56 di  Sirkuit Corniche Jeddah. Dan merupakan kemenangan kedua  setelahnya musim 2022, dan menandai podium ke-100 di Formula 1. Dan bagi tim Red Bull Racing adalah kemenangan yang ke-115 di kelas premier, dan kemenangan ganda ke-30. Secara total Red Bull Racing telah memenangkan 32 dari 35 balapan Kejuaraan Dunia Formula 1.

Standing Poin Putaran – 2 Jeddah, Saudi Arabia

Kendati demikian sebagai tim besar, juga tak luput dari masalah teknis, yakni masalah ban yang pada umumnya di kejuaraan Formula-1 . “Sebenarnya, dengan ban yang biasa saya pakai,  tidak bsa bertahan terlalu lama di trek cepat, tapi tidak punya pilihan lan. Maka caranya  kita harus sangat berhati-hati, Jika ban tidak lagi berada pada rentang suhu yang sempurna bakal bermasalah, hal ini dapat dengan cepat terlihat dengan jalan mobil yang tidak semestinya. Tapi untungnya semuanya berjalan baik. Dan Sirkuit Jeddah menuntut akselerasi tinggi dan trek berlawanan arah jarum jam. Dan trek sangat panjang melelahkan ” Lanjut Max dilansir Red Bull.

                Podium Pertama Charles Leclerc di 2024

Bagi Charles Leclerc (Tim Ferrari) di Sirkuit Corniche Jeddah yang berada di posisi ke-3 dan menjadi balapan dua musim yang berada diperingkat ke-2 secara keseluruhan.  “Kami memanfaatkan balapan ini sebaik-baiknya. Lepas dari nasib dan keberuntungan, Sudah menjadi ciri olahraga motor bahwa kemenangan adalah bonus dan pengecualian. Tapi jika Anda benar-benar merasakan dan menyelami maka maka rasa bangga bakal timbul meski tanpa suatu kemenangan sekalipun “ kata pebalap F1 asal Monaco. Selamat bagi Max, Sergio dan Charles. Putaran ke-3 selanjutnya bakal digelar di MELBOURNE GRAND PRIX CIRCUIT –  Australia  (22-24/3) |Me,F1