Otospeed.id – Suzuka, Jepang. Speedlovers F1. Otospeed.id kembali mencoba mengulas balap internasional F1 putaran ke-4 yang dihelat di Suzuka International Racing Course, Jepang (5-7/4). Dimana sang juara bertahan Max Verstappen (RED BULL RACING HONDA RBPT) kembali bangkit dari keterpurukan pada putaran ke-3 di Sirkuit Albert Park,Melbourne – Australia lalu, dan juga kembali rekan se-timnya Sergio Perez dan disusul podium ke -3 Carlos Sainz pembalap Ferrari jawara di Australia.
Pada pandangan mata, aksi balap Max Verstappen memang jauh berbeda dibandingkan dengan saat balap di Australia. Max diuntungkan dengan kondisi cuaca cerah cenderung panas, karena kondisi cuaca seperti ini jauh dari prakiraan sebelumnya.
Dan ini memang sangat menguntungkan bagi pebalap F1 asal Belanda, dimana sesi kualifikasi 1,2 dan 3 semua catatan tempuhnya tercepat pada kisaran 1:28 poin sekian detik.
Bahkan tim RED BULL RACING HONDA RBPT tersebut aman dalam mengendalikan keausan ban yang dipakai, dan baik Max Verstapen dan Sergio Perez terbebas dari kecelakaan ekstrim dari Daniel Ricciardo dari RB dan Alex Albon dari Williams .Keduanya naas di lap awal pada tikungan ke-3 di Suzuka, dan balapannya berakhir pada barikade tumpukan ban pengaman.
“Meskipun Suzuka terkenal sirkuit sangat rumit, namun kondisi mobil terlihat sangat cepat, dan bahkan tiap lap catatan waktu semakin singkat. Memang pada awalnya Ssaya membutuhkan beberapa putaranuntuk penyesuaian dengan mobil di Suzuka. Ada perubahan kecil pada sayap depan saat berhenti, tapi setelah itu semuanya berjalan lancer, hingga terbayar jerih payah tim,” terang Max Verstapen dilansir F1 RedBull.
Kemenangan Max di Suzuka menjadkan kemenangan ketiga berturut-turut selama Grand Prx-nya ke-57, sekaligus menandai kemenangan ketiga dari empat balapan pada musim tahun 2024, sekaligus naik podiumnya ke-101 di kelas Primer. Kendati demikian Max bukan seorang pembalap F1 yang superior, karena saat di Sirkuit Albert Park mobilnya tiba-tiba bermasalah pada kaitan rem yang membuatnya gagal naik podium.
Bagi tim Red Bull Racing sendiri, kemenangan di Jepang tersebut merupakan kemenangan GP ke-116, ketujuh di Jepang setelah Sebastian Vettel pada 2009, 2010, 2012, dan 2014 serta tiga kemenangan Verstappen. Ini merupakan kemenangan ganda ke-31 Red Bull Racing di Formula 1, ketiga musim ini setelah Bahrain dan Arab Saudi, serta keempat di Jepang. |Me,Nov,F1,Redbull