FIA – WRC 2021 Spanyol : Teemu Suninen Perkuat Tim Hyundai Motorsport Rally2, Oliver Solberg Siap Pakai Hyundai i20 Coupe di Spanyol

Teemu Suninen perkuat tim Hyundai N Rally2

                          Otospeed.id – Catalunya, Spanyol. Menjelang putaran 11 ajang FIA – WRC Spanyol yang bertitel RallyRACC Catalunya – Costa Daurada 2021 (14-17/10), tim tangguh Toyota Gazoo Racing, Hyundai Motorsport, Hyundai 2 Competition dan M-Sport Ford sudah siap berlaga. Dilihat standing poin yang telah diperoleh, pereli Sebatien Ogier tetap posisi teratas disusul Elfyn Evans dan Thierry Neuville.

                            Saat Teemu Suninen Podium Juara di WRC2 Finlandia

Reli Spanyol yang diikuti 88 peserta dari seluruh dunia, berjarak total 280,37 km tersebut, dibagi 17 special stage (SS). Dan hari kamis (14/10) diawali kegiatan Shakedown berjarak 4,31 km sebagai babak penentu starting grid hari Jumat (15/10) awal SS.

Usai menoreh prestasi terdepan di WRC Secto Automotive Rally Finland 2021 dikelas WRC2 lalu bersama Volkswagen Polo GTI R5, Teemu Suninen pereli Finlandia bakal perkuat tim Hyundai Motorsport. Suninen yang bakal berpasangan dengan Navigator Mikko Markkula dengan kendaraan Hyundai i20 N Rally2 yang semuanya dalam kondisi baru . “Hyundai Motorsport dikenal sebagai tim hebat dengan moral tim yang kuat, mentalitas profesional dan motivasi. Sangat menyenangkan menjadi bagian dari tim besar ini, dan saya menantikan seluruh pengalaman dan memberikan hasil di WRC2 dengan mobil baru Hyundai i20 N Rally2 di Rally de Espana “ tulis Teemu Suninen di akun medsosnya.

                                      Oliver Solberg perkuat Tim Hyundai 2C Competition

Pereli tim Hyundai lain nya Oliver Solberg pereli muda bakal perkuat  tim Hyundai 2C Competition dan Jari Huttunen Hyundai Motorsport WRC2 juga pemenang di Renties Ypres Rally Belgia, sudah tercatat di daftar para peserta RallyRACC Catalunya – Costa Daurada 2021 besok. Kendati Oliver di dua reli sebelumnya (EKO Acropolis Rally of Gods, Yunani dan Secto Rally Finland ) mengalami kecelakaan saat memakai mobil baru Hyundai i20 N Rally2, namun kali ini di Catalunya bakal gas lagi pakai Hyundai i20 Coupe WRC dengan spesifikasi mesin lebih garang. ” Kami telah melakukan tes beberapa hari ini, dan tentu saja itu adalah sesuatu  baru bagi saya untuk mengendarai mobil cepat di trek aspal sangat mulus dan ini di kelas WRC , ini pengalaman yang sangat luar biasa  “ ucap Oliver Solberg.

           Oliver Solberg kendarai Hyundai i20 Coupe WRC spesifikasi meningkat dari sebelumnya

|Satria,WRC, HMSgofficial