Otospeed.id – Semarang. Perhelatan Porprov Jawa Tengah XV 2018 cabang olahraga balap motor memang menjadi ajang paling bergengsi yang tidak kalah menegangkan levelnya dengan kejuaraan tingkat nasional. Bagaimana tidak, di gelaran ini tiap daerah mempertaruhkan nama baik untuk dapat meraih prestasi dan dapat menyumbangkan medali dimana mereka berasal.
Meski nasib kurang beruntung karena motor sempat mengalami trobel seperti yang dialami tim balap motor FOBM Kabupaten Grobogan, namun tetap berhasil meraih satu medali perunggu di kelas Bebek 4 Tak Tune Up 125cc Perorangan melalui aksi dari pebalap Riko Pranata.
Start dari grid ke-6, Riko Pranata harus berhadapan dengan pebalap kenamaan daerah lain seperti Galang Tor tor, Irvan Riyadoh, Toni Rahmawan, Jojon AM, Anang Prabowo, Delly Pramana, Teguh War wer, dan Agus Bledug. Dengan mantap Riko Pranata sanggup pertahankan posisinya bahkan melesat hingga putaran terakhir menduduki posisi ke-3 di belakang Galang Tor tor dan Toni Rahmawan.
Perolehan posisi ke-3 menobatkan dirinya naik podium dengan raihan medali perunggu. Adapun pebalap lainnya yang satu tim membela Kabupaten Grobogan diantaranya M Hanif, Stefano Rossi dan Alfian Bagas yang telah berjuang keras di lintasan berkompetisi dengan pebalap daerah lainnya. Namun nasib berkata lain, belum dapat menyumbangkan medali tambahan untuk Kabupaten Grobogan.
“Apapaun hasilnya kami tetap bersyukur dengan perolehan medali peunggu di kelas bebek 4 tak tune up 125cc perorangan. Memang kami mengalami kesulitan di motor yang kami pakai balap, namun tetap mendukung selalu atlit balap motor dan generasi muda Grobogan untuk terus maju dan berprestasi,” ungkap Soni WN, ketua FOBM Kabupaten Grobogan. l And