Otospeed.id – Semarang. Bertempat di Hotel Gets Kota Semarang, Musprov IMI Jateng 2021 digelar. Dua kandidat Caketum IMI Jateng yaitu Wasono Nugroho atau biasa disapa Soni dan Frits Yohanes hari ini (10/4) menyampaikan misi dan visi sekaligus pemilihan melalui pemungutan suara Ketua IMI Jateng periode 2021 – 2024.
Jalannya pemungutan suara dalam suasana tenang dan semua diam, ketika jumlah suara yang dicapai sama yaitu 22 suara, tinggal satu suara diumumkan. Nama Frits Yohanes disebutkan oleh saksi, hanya selisih satu suara saja totalnya Soni 22 suara sedang Frits 23 suara. Sungguh kemenangan yang sangat menyentuh hati.
Dengan ini maka secara Resmi Frits Yohanes terpilih menjadi Ketua IMI Jateng periode 2021 – 2024, tagline yang diusung “Hobi Digagas, Prestasi Digas” akan menjadi semangat organisasi IMI Jateng untuk selalu memberikan prestasi.
“Terimakasih kepada semua kolega dan saudaraku semua atas dukungannya. Saya sangat senang dan bangga bisa menjadi bagian dari IMI Jateng dan saya akan memajukan IMI Jateng jadi nomor satu dan jadi juara umum PON,”jelas Frits Yohanes.
Sekali lagi selamat buat Pak Frits Yohanes sebagai Ketua IMI Jateng, semoga dibawah pimpinan beliau IMI Jateng semakin maju dan selalu menjadi kebanggaan insan otomotif khususnya di Jawa Tengah. |OS