Otospeed.id – Malaysia. Petronas Malaysian Cub Prix 2021 putaran 5 (2/10) yang diselenggarakan di Sirkuit Terengganu, menghadirkan rekor spektakuler buat Azroy Hakeem Anuar dari Honda Yuzy Idemitsu Team.
“Saya sangat puas dengan penampilan kami minggu ini,” ujar Azroy yang berhasil memecahkan rekor lap tercepat tiga kali dalam sehari. Pertama pada sesi Warm–up kemudian saat sesi shoot-out terakhir. Azroy mencatatkan rekor lap tercepat di Sirkuit Terengganu Motor dengan catatan waktu 48.936s.
Kategori premier saat di awal balapan dominasi Ahmad Afif Amran tim PETRONAS Sprinta Yamaha-CKJ Racing memimpin balapan selama 16 lap, namun Afif tidak berhasil menjaga jarak dengan Azroy.
Azroy yang menggunakan mesin Honda berhasil menyalip pada lap ke-17. Pertarungan antara Azroy dan Afif berlangsung hingga lap terakhir. Sayangnya, insiden kecelakaan di lap terakhir memaksa bendera merah dikibarkan.
“Sirkuit Motor Terengganu ini jelas merupakan sirkuit favorit saya. Persiapan tim kami serta performa motor kami begitu meyakinkan. Di balapan terakhir, meski mendapat tentangan hebat dari Afif, saya tetap yakin dengan kemampuan kami untuk menang untuk kedua kalinya musim ini,” jelasnya kembali.
Hasil Putaran 5 CP150 diambil dari lap ke-16 dan Azroy dinyatakan sebagai pemenang dengan catatan waktu 14’04.644s, diikuti oleh Ahmad Afif Amran di tempat kedua dan Mohd Akid Aziz di tempat ketiga. |OS,Foto:MalaysianCubPrix
Hasil Kejuaraan Petronas Malaysian Cub Prix 2021 Putaran 5 :
CP150
- Azroy Hakeem Anuar (Honda, Honda Yuzy Idemitsu Team), 14’04.644s
- Ahmad Afif Amran (Yamaha, PETRONAS Sprinta Yamaha-CKJ Racing), 14’04.818s
- Mohd Akid Aziz (Yamaha, ONEXOX TKKR Racing Team), 14’11.174s
CP150 STANDINGS
- Azroy Hakeem Anuar (Honda, Honda Yuzy Idemitsu Team), 83 pts
- Ahmad Afif Amran (Yamaha, PETRONAS Sprinta Yamaha-CKJ Racing), 58 pts
- Mohd Akid Aziz (Yamaha, ONEXOX TKKR Racing Team), 54 pts
CP125
- Mohd Adib Rosley (Yamaha, Ipone Yamaha YY Pang Racing Team), 13’06.025s
- Mohd Syafiq Rosli (Yamaha, PETRONAS Sprinta Yamaha Maju Motor), 13’06.400s
- Mohd Firdaus Mohd Hamdan (Honda, Moto1 Koyoko Honda KC Racing Team), 13’08.705s
CP125 STANDINGS
- Mohd Adib Rosley (Yamaha, Ipone Yamaha YY Pang Racing Team), 89 pts
- Mohd Fareez Afeez Abd Rahman (Yamaha, Ipone Yamaha YY Pang Racing Team), 83 pts
- Mohd Syafiq Rosli (Yamaha, PETRONAS Sprinta Yamaha Maju Motor), 76 pts
WIRA
- Mohd Harith Haziq Zamri (Honda, Castrol Power1 Honda Team), 10’44.956s
- Mohd Aqil Danial Nasrul (Yamaha, PETRONAS Sprinta Yamaha-31 Racing), 10’46.566s
- Mohd Adam Haikal Jahar (Yamaha, Wiramuda V-Fiertech Academy Racing), 10’47.154s
WIRA STANDINGS
- Mohd Aqil Danial Nasrul (Yamaha, PETRONAS Sprinta Yamaha-31 Racing), 91 pts
- Danial Johan (Yamaha, PETRONAS Sprinta Yamaha-31 Racing), 82 pts
- Mohd Harith Haziq Zamri (Honda, Castrol Power1 Honda Team), 74 pts