Otospeed.id – Gelaran MotoGP Jerman yang berlangsung minggu (7/7) berlangsung monoton sejak awal juaranya sudah bisa terbaca yaitu Marc Marquez.
Start dari posisi pole membuatnya semakin nyaman untuk membuat jarak dengan pembalap lain. Sejak start dia langsung elesat jauh meninggalkan lawan-lawannya.
Di awal-awal lap Maverick Vinales berusaha untuk mencoba memberikan tekanan, tetapi hal tersebut tidak membuahkan hasil bahkan pembalap Yamaha tersebut semakin jauh tertinggal dan mampu dilewati oleh Alex Rins.
Naas bagi Alex Rins yang sudah berada di posisi kedua, memasuki lap 18 kembali petaka menghampirinya. terlalu memaksakan motornya di tikungan menjadikan roda depannya sliding dan crash. Sehingga pembalap Suzuki ini kembali tidak bisa menyelesaikan balapan.