Otospeed.id – Samarinda. Speedlovers, catat tanggalnya dan persiapkan unit mobil terbaiknya. Karena tanggal 11 – 12 Maret bertempat di Sirkuit Ex Bandara Temindung Samarinda, kejuraan dengan title Icha Sport Drag Race 2023 Kejurnas Drag Race Putaran 2 Tahun 2023 siap digelar.
Icha Sport selaku penyelenggara sudah mempersiapkan semuanya demi suksesnya gelaran Drag Race paling spektakuler di Samarinda.
“Terima kasih Pemprov Kaltim, IMI Pusat, IMI Kejuaraan National Drag Race, IMI Kaltim Bapak Narto Bulank dan Bapak H.Syahril Syaraping atas supportnya yang sangat luar biasa, IMI Samarinda dan semua pihak dann sponsor yg sudah berperan aktif di ajang Kejurnas Drag Race ini,” jelas ibu Hj Astuti.
Ada dua kelas yaitu Kelas 201M dan Kelas 402M. Untuk kelas 201M total 23 kelas yang siap dilombakan. Sedang untuk kelas 402M total 19 kelas. So… untuk hadiah jangan kawatir ada satu unit motor matic buat buat Juara Umum, serta bagi pebalap yang meraih best time, akan mendapatkan fresh money.
Untuk informasi lebih detailnya bisa langsung menghubungi HP. 0812 3243 9333 Segera merapat yuk, dan raih hasil terbaiknya menjadi pebalap berprestrasi. |OS