Jelang MotoGP Australia 2019 : Posisi Ketiga Klasemen Jadi Rebutan Antara Vinales dan Rins

Otospeed.id – Posisi pertama dan kedua di klasemen sementara MotoGP 2019 menjadi milik Marc Marquez dan Andrea Dovizioso. Dua pembalap ini salah satunya sudah mengunci gelar juara dunia yaitu Marquez dengan poin 350, sedangkan Dovizioso di posisi kedua sedikit lega karena capaian poinnya 231.

Yang menarik perebutan di posisi ketiga antara Alex Rins dan Maverick Vinales yang sama-sama mengoleksi poin 176. Kedua pembalap ini tentunya akan  berusaha sekuat tenaga untuk mendulang poin sebanyak-banyak di tiga seri tersisa.

Dari statistik selama balapan di tahun 2019 kedua pembalap ini memang cukup berimbang, sama-sama tiga kali tidak finish. Sedangkan dari catatan kemenangan  Alex Rins sedikit lebih unggul dengan dua kali meraih podium pertama. Sedangkan Vinales baru sekali podium pertama yaitu saat MotoGP seri Belanda.

Di seri Motegi, Jepang kemarin Vinales juga mendapatkan poin lebih banyak dibandingan dengan Alex Rins. Tentunya dimulai dari seri Phillip Island nanti kedua pembalap ini akan berusaha berebut poin untuk mengamankan posisi tiga terbaik di tahun 2019 ini.