Jumat Berkah IOF Pengcab Pati Bagi Nasi Padang Untuk Sopir Terdampak Macet Pantura

                   Otospeed.id – Pati. Rusaknya jalan di ruas jalan Pantura Pati – Rembang beberapa waktu belakangan ini berdampak pada kemacetan panjang kendaraan yang mengular sampai puluhan kilometer. Dampaknya para pengemudi yang terpaksa harus terhenti selama berjam-jam ini dilanda kelaparan dan kehausan. Minimnya warung di sepanjang jalur tersebut membuat kondisi para pengemudi ini semakin merana.

Melihat kondisi yang demikian, Indonesia Offroad Federation (IOF) Pengcab Pati mengambil inisiatif untuk memberikan bantuan seperlunya dengan membagikan nasi bungkus kepada para pengemudi kendaraan yang didominasi oleh kendaraan-kendaraan besar (truk).

Dibantu dengan rekan-rekan Satlantas Polresta Pati, IOF Pengcab Pati yang dalam hal ini ditindak lanjuti oleh Suzuki Jip Indonesia (SJI) Pati pada Jumat Pagi (3/3) bergerak membagikan ratusan bungkus nasi padang Simpang Raya sekaligus air mineral sekedar untuk membantu para pengemudi truk di sepanjang ruas jalur lingkar Pati.

“Kebetulan waktunya juga bertepatan dengan Hari Jumat Berkah, salah satu kegiatan yang kerap dilakukan oleh IOF Pengcab Pati untuk berbagi pada sesama yang membutuhkan,” tutur Benny Noegroho, SH. Selaku Ketua IOF Pengcab Pati.

IOF Pengcab Pati dibantu Satlantas Polresta Pati dan Dishub Pati

Hal ini tentu saja mendapat sambutan luar biasa dari para pengemudi truk ekspedisi yang terdampak macet parah. Rahmad, salah satu pengemudi truk ekspedisi antar kota yang juga sedang terkena macet merasa sangat terbantu dengan pembagian nasi bungkus ini. “Terima kasih untuk bapak-bapak dari IOF Pati yang sudah membantu kami”, ujarnya. | BL@CK_DJ