Kekuatan Tim Gajser Bersama Honda CRF450RW Sempurna Di MXGP 2020 Mantova Italia   

Otospeed.id – Italia. Memasuki putaran 10 ajang MXGP 2020 bertemoat di  Citta, Mantova Italia, pebalap dari Team HRC (Honda Racing Team) MXGP berhasil mempertahankan posisi terbaiknya. Bersama motor Honda CRF450RW kembali menunjukkan powernya dan menghantarkan pebalap asal Slovenia Tim Gajser serta rekan setimnya Mitch Evans.

Tim Gajser di babak kedua Mantova unggul 5 poin, dan sekarang Gajser mencetak 352 poin. Saat balapan pertama pada posisi enam pebalap teratas tidak berubah setelah putaran pertama, ini menunjukkan bahwa kejuaraan MXGP sangat kompetitif, serta menunjukkan hasil terbaik bagi Gajser.

Tim Gajser Podium MXGP Mantova Italia

Sedang rekan stinya Mitch Evans juga sudah menunjukkan graffik bagus dan konsisten di kompetisi MXGP, dengan poin 16 di Mantova Evans sudah bisa beradaptasi dengan kondisi motornya walaupun belum bisa maksimal, dengan total 197 poin.

Penampilan kedua pebalap Tim HRC MXGP akan kembali dibuktikan akhir pekan ini di sirkuit Italia 4 Oktober 2020. Kondisi klasemen sementara MXGP Tim Gajser menempati posisi pertama dengan poin total 352 disusul Antonio Cairoli (Red Bull KTM Factory Racing) dengan total poin 347 selisih 5 poin, dan ini tentu bagi Gajser akan berjuang maksimal untuk bisa meraih poin penuh. |Iswan