Otospeed.id – Jakarta. Hasil kreatifitas yang sempurna dipersembahkan oleh Andika Pratama (KromWorks), buat motor Royal Enfield Meteor 350. terinspirasi oleh cahaya kosmik, cahaya berenergi tinggi yang memancarkan sinar terang untuk menarik perhatian dan menonjol. Cosmic mengusung konsep dual-purpose yang futuristik dengan perubahan signifikan yang dilakukan pada berbagai bagian dari Royal Enfield Meteor 350 yang berbasis cruiser.
Desain futuristik pada Meteor 350 menggabungkan sensasi petualangan dan keseruan mengendarai motor yang kokoh namun menawarkan pengalaman berkendara yang mudah baik offroad maupun di jalanan kota. Cosmic memberikan pilihan konsep modifikasi dengan Royal Enfield Meteor 350 bagi para penggemar yang menyukai aliran scrambler yang terlihat garang.
Baca Juga : https://otospeed.id/kreatifitas-custom-royal-enfield-meteor-350-by-nicko-eigert-smoked-garage/
Cosmic didesain dengan bodi full-custom di sepanjang posisi duduk pengendara, suspense depan menggunakan up-side-down dan monoshock di bagian belakang yang memberikan fungsi yang lebih andal. Fitur pencahayaan yang berbasis LED memberikan kesan modern sementara penggunaan warna tembaga dan hitam yang mewakili cahaya Kosmik dalam konsep ini.
“Perubahan yang saya lakukan pada Meteor 350 memang signifikan. Tetapi jika Anda menginginkan perubahan yang sederhana dan tetap terlihat menawan, Meteor 350 memberikan ruang besar untuk membuat motor yang sederhana namun indah dengan plug and play. Ubahan pada stang/steering wheel, knalpot, ban, dan velg depan, dan jok belakang sudah cukup untuk mempercantik tampilan Meteor 350″, ujar Andika Pratama. |Istimewa