Otospeed.id – Solo. Seri 4 Trial Game Dirt 2024 yang digelar di Lapangan Gentan Sukoharjo pada Hari Jumat – Sabtu (27-28/9) kemarin jadi bukti ketangguhan Rivaldi Julian dan Honda CRF 150 tunggangannya. Crosser yang bernaung dibawah Team Honda Yukido Navaro Khazer KOIZUMI RV92 ini benar-benar menyuguhkan performa terbaiknya.
Tampil luar biasa, Rivaldi langsung tampil menggebrak mengejutkan rival-rivalnya mulai dari heat yang pertama sampai heat yang ke empat. Bahkan pada heat yang ke empat, crosser berjuluk ‘Young Killer’ ini mampu menjadi yang tercepat (fastest) di Kelas Campuran Open dengan torehan waktu 02:04:746, mengungguli Ananda Rigi yang berada di posisi kedua dan Lantian Juan di posisi ketiga.
Dan dari penghitungan poin, untuk hasil akhir Kelas Campuran Open menempatkan Rivaldi Julian di posisi kedua setelah Lantian Juan di posisi pertama dan M. Excel harus puas di posisi ketiga. Capaian ini tentu saja membuat peta kekuatan dan klasemen sementara di Kelas Campuran Open berubah. Dengan poin penuh (25) otomatis mengantarkan posisi Rivaldi Julian naik di klasemen sementara.
Dari hasil pada seri 4 kali ini, terlihat nampaknya kuda besi tunggangan sudah ketemu dengan settingan yang tepat sehingga CRF tunggangan Rivaldi dapat dipacu maksimal. Sebagai informasi, “Pada seri 3 di Yogyakarta beberapa waktu lalu, kami mengganti per kopling yang semula pakai Honda CRF, diganti dengan Per Kopling KOIZUMI Tipe MX King Spek kompetisi”, ungkap Rivaldi.
Seri kali ini lebih lengkap lagi, KOIZUMI kembali membekali Rivaldi dengan paduan amunisi baru, Per Klep KOIZUMI Tipe RS V 7B. Hasilnya, “Semakin mantappp.. jadi makin sadis performa motornya, daya pegas untuk buka tutup kopling jadi lebih cepat dan maksimal, dampaknya akselerasi lebih maksimal dan torsi awal juga lebih maksimal”, ungkap Rivaldi.
No debat.. terlihat sekali peningkatan performa CRF Rivaldi. Saat pertama di Seri 3 Yogya, Rivaldi masih turun di Kelas Campuran Non Seeded hanya dibekali Per Kopling KOIZUMI Tipe MX King Spek Kompetisi saja langsung menghantarkannya naik podium Juara 1 Seri 3, naik peringkat seeded dan setelahnya harus main di Kelas Open (Seeded).
Nah.. inilah pembuktiannya. Menggunakan paduan lengkap per kopling dan per klep KOIZUMI dan untuk pertama kalinya Rivaldi bertarung dengan senior-seniornya di Kelas Campuran Open (Seeded), hasilnya berhasil langsung menyabet posisi kedua. Mantaappp… | BL@CK_DJ