Otospeed.id – Modifikasi ala minor fighter pasti terkesan lebih punya karakter tersendiri. Maka dari itu Yuki Hendrawan Arfianto pemilik dari motor ini ingin punya motor yang berkarakter. “Motor yang kita tunggangi pasti menunjukkan karakter orangnya, aku orangnya ingin bebas tapi tetap mentaati aturan lho,”buka Yuki Hendrawan yang bekerja di Perusahaan BUMN di Kota Semarang.
Untuk mengaplikasikan ide modifikasi memerlukan ide dan pendapat dari teman sambil berselancar di dunia maya untuk mendapatkan literature yang pas diterapkan di motor ini. Supaya cepat kelar Yuki Hendrawan langsung meluncur ke ahli modifikasi, akhirnya urusan modifikasi diserahkan ke Jarjid Modified yang bermarkas di daerah Tuntang Salatiga.
“Konsep street fighter sekarang ini lagi booming lagi, bentuknya kalau dilihat sangat simple tapi memiliki nilai plus sendiri,”terang Mamad sang Modifikator dari Jarjid modified.
Bentuk minor fighter yang paling menonjol ada di sektor kaki-kaki, biasanya bagian sektor ini yang sering mengalami trouble. “Gejala mulai dirasakan saat akan melakukan rolling thunder dalam rangka menghadiri acara fighting day yang merupakan agenda rutin dari komunitas ini, dari kejadian tersebut akhirnya aku serahkan sepenuhnya ke Jarjid modified untuk membenahi kaki-kaki,”jelas Yuki Hendrawan.
“Kaki-kaki memang komponen yang begitu vital pada sepeda motor, sehingga kita tidak bisa main-main dalam merancang bangun sektor tersebut, salah sedikit akibatnya akan vatal,”tambah Mamad modifikator handal dari Salatiga.
Setelah urusan kaki-kaki selesai lanjut ke bagian swing arm, untuk bagian ini dipercayakan ke motor triumph yang mempunya dimensi idela untuk dipasang di motor Honda Tiger. Proses pemasangan juga tidak ribet tinggal menyesuaikan suspensi belakang untuk mengimbanginya.
Agar komposisi sesuai bagian shock belakang dipasang motor Suzuki B-King. Proses pemasangannya dibutuhkan dudukan baru sehingga akan mampu menyesuaikan dengan panjang sok tersebut. Ubahan yang paling mencolok ada di bagian rangka yang mengalami perubahan sangat ekstrem terutama pada bagian belakang motor. Karakter motor minor street fighter ada di bagian buritan belakang nungging khas motor-motor fighter. Yang terakhir pada bagian bodi dengan tambahan pipa tralis yang identik dengan monster membuatnya semakin terlihat gagah. Juga aplikasi lampu depan milik Kawasaki KLX begitu dominan mengangkat kesan motor fredoom. |Imam
Data modifikasi
Modifikator : Jarjid Modified (085726339223)
Ban depan : IRC 110/55 x 17
Ban belakang : Michelin 190/55 x 17
Sok belakang : Suzuki B-King
Lengan ayun : Triumph
Lampu depan : KlX
Lampu belakang : Grand
Knalpot : Akraprovic