MotoGP 2021 : Suzuki Ecstar Perkenalkan Pebalap dan Livery Baru

                      Otospeed.id – Losail, Qatar. Speed lovers Moto GP. Setelah beberapa tim MotoGP memperkenalkan Livery baru motor – motor balapnya, hari ini Sabtu (6/5) Tim Suzuki Ecstar didukung penuh Suzuki Motor Corporation secara resmi memperkenalkan warna dan livery tim beserta para pembalapnya. Tak ada yang berubah secara signifikan warna dan corak dari Tim Suzuki Ecstar sejak musim 2019 lalu, hanya beberapa item ada sedikit modifikasi dan adanya sponsor baru.
Pasangan serasi squad Suzuki MotoGP yang juga Juara Dunia 2020 Joan Mir dan Alex Rins asal Spanyol kini lebih banyak memahami tentang motor balap Suzuki GSX – RR.  Tanpa pembuktian secara teknik, karena keduanya telah meraih semuanya secara sensasional di musim balap 2020 lalu.


Yang sedikit berbeda dengan tampilan secara keseluruhan adalah Tim Suzuki Ecstar kini menyandang logo Minuman Monster Energy pada fairing bawah motor. Perubahan lain ada pada mesin GSX-RR yang telah semakin dikembangkan menjadi lebih kuat dan handal, dan ini adalah suatu bukti kerja keras dan keahlian di balik layar di Suzuki Motor Corporation di Jepang. So, meski ada pembekuan pengembangan untuk semua pabrikan pada tahun 2021.

                       Tim Suzuki Ecstar yakin dengan motor dan kemampuannya yang ditingkatkan , menjadi jawaban bahwa musim ini tim competitor juga telah mempersiapkan motor-motor kencangnya yang disertai para pebalap muda yang tak bisa dianggap remeh.
Tujuannya adalah untuk membangun kesuksesan yang dicapai pada tahun 2020, di mana Tim Suzuki Ecstar juga merebut gelar ‘Kejuaraan Tim MotoGP’, dengan fokus pada posisi podium dan bakal mempertahankan gelar tersebut.

                                         Shinichi Sahara Suzuki Ecstar

                       “Saya sangat senang memiliki mitra baru, Monster Energy, untuk memulai perjalanan yang menantang ini bersama, Dan saya berharap mereka membuat motor kami terlihat lebih kuat dan lebih keren, kepercayaan ini sangat membuat kami lebih percaya diri mempertahankan gelar juara,” kata Shinichi Sahara, pemimpin Proyek MotoGP Suzuki.

                                  Joan Mir – Alex Rins

Walau kini Tim Suzuki Ecstar tanpa manajer tim Davide Brivio yang hengkang menjadi direktur balap tim F1 Alpine (Renault). Namun Shinichi Sahara siap menjadi peran penggantinya. “ Kami tetap tak berubah dengan komitmen awal, dimana kami teruskan proyek balap ini untuk tetap terdepan dan semua saya lakukan semampu saya,“lanjut Shinichi Sahara

                              #36 – #42

Dan sore hari ( waktu setempat Qatar) Tim Suzuki Ecstar bakal jajal kembali tes pengujian motornya di sirkuit Losail Qatar.

                             Tim Suzuki Ecstar Perkenalan di Qatar

Update terus MotoGP di Otospeed.id. |Me,MotoGP,Crash