Otospeed.id – Ceko. MotoGP Brno Ceko yang mana pada hari ini (8/8) memasuki sesi kualifikasi berlangsung dengan aman terkedali. Pada kelas Moto3 akhirnya Raul Fernandez dari tim Red Bull KTM Ajo tercepat pertama dengan waktu 2 menit 08.372 detik.
Catatan ini pada race besuk minggu (9/8) menempati grid start pertama di seri 3 MotoGP Ceko 2020, waktu tercepat ini juga menempatkan pebalap Spanyol tersebut sebagai pebalap yang mencetak waktu tercepat pada lap 2. Posisi terbaik masih dipegang Alex Rins pada tahun 2013 dengan waktu 2 menit 7.622 detik dengan kecepatan rata – rata 152.4 Km/h.
Sedang tercepat kedua dipegang pebalap Argentina Gabriel Rodrigo tim Kommerling Gresine Moto3, waktunya 2 menit 08.583 detik, dan disusul Tatsuki Suzuki asal Jepang dari tim Sic58 Squadra Corse dengan waktu 2 menit 08.708 detik. Race di kelas Moto3 ini juga lebih seru lagi, karena banyak pebalap muda yang matang. |Iswan