Pembalap Malaysia Ini Punya Peluang Besar Main Di MotoGP, Indonesia Kapan?

           Otospeed.id – Khairul Idham Pawi pembalap muda Malaysia mempunyai peluang besar untuk main di MotoGP, hal tersebut disampaikan oleh CEO Sepang Razlan Razali.  “jika Pawi memberikan dua tahun kontraknya di  Moto2, maka tempat di tim MotoGP sudah menunggunya,”bebernya.

Khairul Idham Pawi membuat sejarah bagi Malaysia sebagai pemenang grand prix dan sejauh ini dia telah membuat kejutan dengan kemenangannya di Moto3 selama musim pertamanya pada tahun 2016.

Pembalap berusia 20 tahun itu kini memulai awal yang baru setelah beralih ke tim lokal malaysia sebagai satu-satunya pembalap Moto2 mereka musim ini. Kedatangan Pawi bertepatan dengan pembentukan proyek Yamaha MotoGP Sepang yang didukung oleh Petronas.

Pawi masih menjadi aset nasional malaysia, sebagai satu-satunya orang Malaysia yang memenangkan perlombaan grand prix . “Dia datang untuk mengunjungi tim MotoGP kami. Kami menunjukkan kepadanya segala sesuatunya dan berkata, Anda memiliki dua tahun untuk melakukan sesuatu karena kami ingin Anda menjadi pembalap MotoGP Malaysia pertama kami di tim ini,”urai Razlan Razali.

Ungkapan dari Razlan Razali bisa menjadi dorongan untuk benar-benar termotivasi, fokus, dan bekerja keras. Karena dia tahu jika dia melakukannya dengan baik, maka jenjang untuk menuju ke  MotoGP terbuka lebar.

Untuk membantu mewujudkan hal itu, Razali telah menugaskan pelatih pebalap MotoGP tim yang baru untuk memperhatikan Pawi selama pengujian musim dingin.

“Kami memiliki Torlief [Hartelman] sebagai pelatih pembalap kami untuk MotoGP, dia akan memantau dan diskusi bersama Pawi selama pengujian untuk mengetahui apa yang ia miliki,”tutupnya.