Pengadilan Banding Ducati Diputuskan Sebelum MotoGP Argentina

Otospeed.id – FIM telah mengkonfirmasi banding protes Ducati akan dibawa ke Pengadilan Banding MotoGP dengan sidang yang akan digelar  bulan ini sebelum putaran MotoGP berikutnya di Argentina.

Empat pabrikan kontestan MotoGP  Aprilia, KTM, Honda, dan Suzuki yang mengajukan protes kepada penyelenggara lomba atas legalitas perangkat aerodinamis Ducati yang dipasang di bawah swingarm.

Bos Suzuki Davide Brivio mengeluarkan  protes dipicu karena pihaknya percaya bagian baru itu digunakan untuk keuntungan aerodinamis  yang bertentangan dengan peraturan teknis yang berlaku saat ini.

Kedua pembalap pabrikan Ducati menggunakan perangkat itu selama pembuka MotoGP 2019 di Qatar, dimana Andrea Dovizioso mampu memenangkan balapan dan rekan setimnya Danilo Petrucci finis di tempat keenam, sementara pembalap Ducati Jack Miller juga menggunakan bagian itu tetapi tidak sampai finish.

Dalam pernyataan terbarunya, FIM telah dikonfirmasi Pengadilan Banding MotoGP nantinya akan  terdiri dari tiga hakim dari Komisi Hakim Internasional FIM dengan sidang yang diadakan sebelum putaran kedua di Argentina.

Kita tunggu saja hasilnya nanti akan seperti apa.OS1