Pererat Tali Silaturahmi Kudus Car Club Association Gelar Halal Bihalal Untuk Pertama Kalinya

Otospeed.id – Kudus. Sebanyak kurang lebih 400-an member yang berasal dari 38 Klub/Komunitas yang tergabung dibawah bendera Kudus Car Club Association (KCCA), Minggu (19/5) kemarin menggelar acara Halal Bihalal  untuk pertama kalinya, bertempat di Gedung Serba Guna Kandangmas, Dawe, Kudus.

Display mobil anggota KCCA

Pertama kalinya karena memang ini adalah Halal Bihalal yang pertama diselenggarakan dari mulai semenjak pertama KCCA berdiri sembilan tahun yang lalu, tepatnya pada 30 Oktober 2015 silam. Acara yang diinisiasi oleh pengurus KCCA ini mengusung tema Halal Bihalal KCCA 2024 Tetap Menyala!!! Karena KCCA Kita Bersaudara.

Maksud dari tema ini tak lain adalah, “Halal Bihalal 2024 kali ini diharapkan dapat menjadi momen yang tepat untuk menjalin silaturahmi dan mempererat persaudaraan antar komunitas pehobi mobil di Kudus sebagai bagian dari keluarga besar KCCA”, papar Andi  Catur Agustiawan, selaku Ketua KCCA.

Apresiasi kepada Anggota KCCA yang hadir

Pria yang akrab dengan sapaan Andi bandot ini juga berharap Halal Bihalal yang pertama kali ini dapat menjadi awal yang baik, sehingga ke depannya nanti bisa diselenggarakan setiap tahunnya sebagai agenda rutin komunitas.

Santunan Anak Yatim dan Dhuafa

Tak hanya itu saja, Andi selaku ketua juga menghimbau dan mengajak para pehobi mobil/komunitas mobil jenis apapun yang belum tergabung di KCCA untuk bisa ikut dan bergabung sebagai sebuah wadah besar organisasi KCCA sebagai forum komunikasi dan silaturahmi sekaligus menaungi seluruh klub maupun komunitas mobil di Kudus dan sekitarnya. | BL@CK_DJ