Otospeed.id – Purbalingga. Mungkin ini adalah untuk yang pertama kalinya sebuah gelaran balap khususnya drag bike mengusung misi khusus dan boleh dikata ini adalah misi mulia yang belum pernah dilakukan dimanapun.
Yup, penyelenggaraan balap kali ini tak melulu memikirkan soal keuntungan. Tetapi dibalik itu, khusus untuk gelaran drag bike di Purbalingga ini, seluruh hasil keuntungan dari penyelenggaraan balap akan digunakan untuk kepentingan sosial. Wow… Salut…
“Untuk penyelenggaraan balap drag bike kali ini kita sepakati semua keuntungannya akan didonasikan untuk Pondok Pesantren Technopreuner Al-Karim di Purwokerto yang saat ini sedang dalam proses pembangunan,” terang Kompol H. Pujiono, SH. MM., Wakapolres Purbalingga yang juga selaku Pembina di gelaran drag bike ini.
Misi mulia lain adalah misi edukasi untuk generasi muda dalam rangka mengantisipasi balap liar di jalanan. “Ini sangat membahayakan baik bagi diri sendiri maupun bagi pengguna jalan lain. Insya Allah dengan wadah balap yang benar tidak ada lagi ugal-ugalan di jalan,” tegas H. Pujiono.
Nah.. Keren kan Speedlovers.. hobi balap tersalurkan, sekaligus juga sambil ber-amal. | BL@CK_DJ