Puncak Honda Bikers Day 2025 Siap Digelar di Garut, Puluhan Ribu Bikers Akan Hadir

                        Otospeed.id – Jakarta. Gelaran Honda Bikers Day (HBD) 2025 siap mencapai puncaknya di Yonif 303 Siliwangi, Cibuluh, Garut, Jawa Barat pada 15 November 2025. Perayaan akbar ini akan menjadi ajang temu puluhan ribu bikers Honda dari seluruh Indonesia, melanjutkan rangkaian sebelumnya yang sukses terselenggara di Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi.

                       Mengusung tema “Brotherhood Festival”, HBD 2025 kembali menegaskan jati dirinya sebagai ruang besar persaudaraan antar bikers lintas daerah dan generasi. Sebanyak 11.909 bikers dari berbagai komunitas telah mengikuti rangkaian gelaran yang berlangsung di Istana Maimun Medan (11 Oktober), DOME BSCC Balikpapan (25 Oktober), dan Lapangan KONI Manado (1 November).

                      Setiap lokasi menampilkan aktivitas kebersamaan seperti parade komunitas, lapak UMKM kreatif, kegiatan sosial, hingga hiburan musik, yang memperkuat identitas HBD sebagai festival budaya bikers terbesar di Tanah Air.

                     “Honda Bikers Day bukan hanya ajang berkumpul, tetapi perayaan persaudaraan dan kebanggaan sebagai bagian dari keluarga besar Honda. Kami mengundang para bikers merayakan puncak kebersamaan di Garut,” jelas Andy Wijaya General Manager Marketing Planning and Analysis Division PT Astra Honda Motor (AHM).

                     Pada puncak nanti, para bikers akan disambut dengan rangkaian acara yang lebih meriah, termasuk Final Battle Honda Modif Contest, kegiatan komunitas generasi muda, serta panggung hiburan musik spektakuler. Sebagai hajatan tahunan yang telah berlangsung lebih dari satu dekade, HBD menjadi simbol kekompakan dan gaya hidup berkendara aman, positif, dan penuh solidaritas bagi pengguna sepeda motor Honda dari Sabang sampai Merauke. |ADV