Otospeed.id – Arab Saudi. Semua peserta yang mengikuti kejuaraan Rally Dakar 2021 diberikan waktu istirahat selama satu hari (9/1) untuk memulihkan kondisi. Tim Monster Energy Honda saat ini berada di Hail, sambal istirahat juga mengatur stragtegi menghadapi balapan di minggu kedua dan terakhir kejuaraan Rally Dakar, balapan akan dimulai besuk minggu.
Mekanik telah memberikan layanan yang maksimal buat pebalap yang semakin lengket dengan Honda CRF450R. Semua part secara total dicheck untuk memastikan kondisi motor dalam kondisi prima, karena besuk minggu merupakan race penentuan.
“Kami semua dalam kondisi baik, semua pebalap juga berada di tiga kelas teratas dan dua dari mereka masuk di tiga besar. Hari istirahat ini bersama 4 pebalap dalam kondisi dan kami sedang merencakanan untuk balap di minggu kedua. Kami ingin mencapai Neom Bivak sebaik mungkin tanpa kecelakaan dan terus berjuang untuk memenangkan balapan secara keseluruhan,”jelas Ruben Faria selaku General Manager Monster Energy Honda Team.
Start pertama menuju Sakaka dan kemudian ke Neom. Semuanya saat ini bermalam di kam Sakaka. Setelah selama enam stage telah dilalui. Ricky Brabeg, Kevin Benavides dan Joan Barreda telah memenangkan kejuaraan Rally Dakar 2021, terutama Barreda yang memenangkan tiga kemenangan.
Bagi Benavides posisi sementara di tempat kedua hanya selisih 2’16” dari pebalap KTM Toby Price. Diikuti tempat ketiga Cordejo Jose Ignacio dari Monster Energy Honda Team.
Besuk di Sakaka balapan segera dimulai, dan para pebalap akan kembali ke kamp setelah menempuh perjalanan sepanjang 737km termasuk 471km. Dengan ini maka semuanya hari ini harus bisa memaksimalkan waktu istirahat dengan tepat, karena besuk akan menjadi balapan yang sangat heboh. |OS