Reza Hanum Ungkap Belum Ada Tim Untuk Musim Balap 2024

Reza Hanum saat menjuarai PON Paua pada tahun 2021

                Otospeed.id – Purwokerto. Speedlovers Road Race. Reza Hanum atau yang lebih akrab di sapa Reza Gareng, ungkapkan bahwa untuk tahun 2024 ini dirinya belum mendapatkan tim.

“Sebetulnya sudah ada tawaran mas baik tim 2Tak maupun 4Tak, tapi saya masih galau mas hehe, jadi belum ada yang fix di tahun ini baik tim 2Tak maupun 4Tak,” ungkap Reza Hanum yang pada tahun 2023 bertarung di bawah bendera LHN HP969 Racing Tim. Reza Hanum.

Reza Hanum Saat Bertarung Bersama tim LFN HP969 Pada Kejuaraan OnePrix 2023. Foto by : motret balap

Perlu diketahui sepak terjang Reza Hanum diberbagai kejuaraan bisa di katakan cukup apik, pembalap yang identik dengan no star 78 itu sering tampil di berbagai kejuaraan seperti OnePrix, SCP, LFN HP969, SCR maupun UDRM.

Pada kejuaraan UDRM Cup Race yang di helat pada 20 Januari 2024 di sirkuit Gery Mang, Subang. Reza Hanum tampil gemilang dengan sukses meraih podium terbaik di 2 kelas open yaitu Bebek 4T 150cc Open dan Bebek 2T Underbone 130cc.

Oke kita doakan saja semoga pembalap bernomor star 78 itu cepat mendapatkan tim di tahun 2024 ini, Gaspolll. |D1DU