Sergio Racing Team Pastikan Tarung di Pertamina Enduro RSV 2023, Bawa 4 Motor Serta 2 Rider Kejurnas Pemula & Open

Sergio Racung team

                  Otospeed.id – Cilacap. Speedlovers Road Race. Perhelatan akbar Road Race Championship 2023 bertitle Pertamina Enduro RSV Champhionship bakal digelar Minggu ini tepatnya Sabtu dan Minggu 10/12/23 di Sirkuit Sentul Carting, Bogor.

Salah satu tim dari ujung timur Indonesia yang di back-up oleh bengkel GMG Racing Purbalingga, milik Sergio Fransisco asal Malaka Nusa Tenggara Timur, yaitu Sergio Racing Team, dipastikan akan tarung di ajang gelaran akbar tersebut.

“Ya mas, kita akan main di kejuaraan Pertamina Enduro RSV 2023, kebetulan untuk 2023 ini kita juga di support oleh RSV” tambah Sergio.

 Sergio Racing Team sendiri pada event Pertamina Enduro RSV Championship, akan menurunkan 4 motor dan 2 pembalap di kelas pemula dan open, untuk di kelas open ada Damar Abi Yoga dan Ahmad Saefulloh di kelas pemula, pembalap asal Jambi yang juga tarung di kejurnas OnePrix.

Kiri Ahmad Saefulloh, Kanan Damar Abi Yoga Yang Memang Sudah Bergabung Bersama Sergio Racing Team Untuk Tarung di Kejurnas Motoprix Region B

Nah, untuk kelas yang akan diikuti oleh tim Sergio di kelas open dan pemula adalah Bebek 4T 150cc, Bebek 4T 130cc Ex MP2, Bebek 2T 116cc, Bebek 2T 125cc.

“Untuk target kita di event RSV ini tim kita mampu bersaing di barisan depan, dan mendapatkan podium juara di semua kelas yang diikuti, Harapan untuk tahun depan semoga RSV tetap bisa bekerja sama dengan SRT untuk support helm dan semoga di tahun depan event RSV semakin meriah dari tahun ini dan jadi lebih baik,” jelas Sergio Fransisco pengusaha muda asal Malaka Nusa Tenggara Timur. | D1DU