Stoplam Mendadak Mati ? Perhatikan Cara Berkendara Kita

Stoplam Putus Mendadak

                Otospeed.id – Yogyakarta. Pastinya kita sering mengalami stoplam lampu belakang di motor kita tiba – tiba mati mendadak. Harap tenang sobat bikers setiap ada masalah pasti ada solusinya hehehe.

Jika kita mengalami hal ini jangan langsung dibawa ke bengkel, coba lakukan beberapa langkah dibawah ini terlebih dahulu. Honda Community mau berbagi tipsnya nih biar sobat bikers tambah ilmu dengan bengkel dirumah saja, apalagi sekarang PPKM diperpanjang lho.

Stoplam tiba – tiba mati bisa terjadi dikarenakan faktor :

  1. Kebiasaan waktu berkendara, tanpa kita sadar mungkin kita sering menempatkan jari pada tuas rem, dari kebiasaan ini bisa membuat tuas yang sering ditekan menjadikan lampu terus menyala. Tidak heran jika lampu rem cepat putus.
  2. Masalah kelistrikan, lakukan pengechekan terutama pada bagian kabel ada yang kondisinya retak atau putus.
  3. Rectifier Regulator atau biasa dikenal Kiprok punya fungsi untuk mengubah arus dan mangatur kelistrikan, atau sebagai penyuplai arus listrik kea ki.

Nah jadi tahu kan masalahnya apa kok sering stoplam lampu belakang mati. Supaya kita tetap safety riding dan motor kita selalu dalam keadaan baik, servislah motor kita di bengkel resmi di kota teman – teman, untuk motor Honda bisa langsung meluncur ke AHASS. |OS,Foto:HondaCommunity