Tips Bikers Pulang Rumah Setelah Riding Di Masa Pandemi Corona

               Otospeed.id – Speedlovers mari sama – sama kita berdoa semoga virus Corona alias Covid-19 segera hilang dari muka bumi, dan kita bisa kembali beraktifitas seperti biasa tanpa memikirkan hal – hal yang tidak diinginkan. Mari kita juga selalu ikuti petunjuk dan arahan dari pemerintah supaya wabah pendemi ini secepatnya lenyap.

Dampak pandemi Corona memang membuat semua orang akhir-akhir ini menjadi semakin waspada dan peduli pada kesehatan. Tak luput juga bikers yang riding menggunakan motor tiap harinya sebagai sarana transportasi untuk pergi ber-aktifitas.

Nah sebenarnya apa sih yang sebaiknya dilakukan oleh bikers setelah riding  dan pulang kerumah. Apalagi di masa-masa sulit akibat pandemi corona seperti saat ini. Otospeed berusaha menggalinya lebih dalam bersama dr. Trisna Nur Indras, seorang dokter muda yang juga seorang offroader team Penggaron Offroad ini.

dr.Trisna Nur Indras
  1. Selalu biasakan untuk mencuci tangan dan muka dengan sabun sesering mungkin. Apabila

    Speedlovers pulang dari bekerja, upayakan untuk mengganti baju kerja dengan baju yang

    bersih terlebih dahulu. Masukkan baju yang kotor ke dalam kantong palstik dan ikat yang

    rapat. “Sebelum dicuci, rendam dulu dengan disinfektan selama 30 menit, baru setelah itu

    dicuci dengandetergen, di jemur dan setelah kering disetrika, sehingga virus, bakteri dan

    jamur bisa dibilang sudah mati”, tutur pria yang akrab disapa dr. Adek ini.

  1. Selalu gunakan masker untuk menjaga diri kita sendiri dan menjaga orang lain agar tidak

    tertular. Siapkan minimal 4 masker kain, karena dengan masker berbahan dasar kain bisa

    dicuci dan dipakai kembali. “Masker sebaiknya dipakai sehari sekali, setelah dipakai rendam

    dengan air panas selama 15-30 menit baru kemudian cuci dengan menggunakan detergen”,

    wanti dr. Adek.

  1. Setelah pulang kerja, upayakan untuk tidak mampir kemana-mana apabila tidak ada

    keperluan yang mendesak sekali. Dan selalu terapkan social distancing dengan mengambil

    jarak minimal 2 m.

  1. Sebelum masuk ke rumah dan ber-interaksi dengan keluarga, sesampai di rumah selalu

    mandi terlebih dahulu sebelum berkumpul dengan keluarga di rumah.

Terpenting dari semua itu adalah perilaku dan pola hidup masing-masing individu. Selalu terapkan budaya Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). “Jangan lupa untuk selalu sering-sering cuci tangan untuk mengantisipasi penularan virus”, tegas dr. Adek. |Black