Otospeed.id – Masih seputar road race hari minggu yang lalu, kejuaraan balap di awal 2019 ini juga sebagai sarana berlatih dan juga sebagai step awal uji riset motor dan terbukti dibukanya event balap ini antusias tim dan pebalap yang hadir nampak bersemangat untuk mengikuti gelaran tersebut.
Lanjut ke lintasan, keseruan balapan terjadi di Kelas Bebek 2T TU 125cc Open Underbone dimana racer asal Jogja siapa lagi kalau bukan Tommy Richard Orlando di kelas underbone menuai suksesnya dengan manis, padahal di kelas underbone ini dihuni oleh racer – racer seeded yang memiliki jam terbang lebih bagus.
Untuk kesekian kalinya Tommy R dengan sempurna melibas lawan – lawannya seperti R Fadil dan Agoes Chicken. Bermain di Open Underbone Tommy Orlando mempercayakan motor milik tim Praja Jaya Teknik Har Tech.
“Persaingan di underbone sangat ketat dan sempat aku tertinggal namun aku wajib bersabar dan tetap fokus sambil menunggu moment tepat untuk menyalip, balapan kuncinya fokus dan memiliki impian terbaik,”ujar Tommy Orlando. |@hm